1871 Nakes Sukarela Bone Belum Masuk Data BKN, Harapan Diangkat PPPK Kandas
Ribuan nakes sukarela di Bone belum masuk data BKN. Harapan diangkat PPPK kandas, Pemkab diminta beri solusi lewat skema BLUD dan PKD.
Penulis: Wahdaniar | Editor: Sukmawati Ibrahim
“Kadang gaji juga telat cair. Kalau dihitung-hitung, jumlahnya tidak sebanding dengan tanggung jawab kerja di lapangan,” katanya.
Kondisi itu membuat banyak nakes merasa dilema.
Mereka tetap bertahan karena sudah lama mengabdi, namun penghasilan yang diterima jauh dari layak.
“Bukan cuma soal gaji, tapi kepastian status kami yang ditunggu-tunggu. Kalau PPPK ditutup, apa ada jalan lain untuk kami?” akunya.
Ia berharap Pemkab Bone segera merealisasikan janji pembentukan PKD sebagai program prioritas daerah.
Menurutnya, program itu bisa menjadi penyelamat bagi ribuan nakes yang masih berstatus sukarela.
“Kalau PKD benar-benar jalan, setidaknya ada kepastian buat kami yang sudah lama mengabdi,” tandasnya.
Hingga kini, ribuan nakes sukarela di Bone masih menunggu kepastian dari Pemkab.
Mereka berharap ada kebijakan nyata agar pengabdian panjang tidak berakhir sia-sia. (*)
| Ditetapkan Tersangka, Sri Reski Ulandari Membantah: Ini Bukan Saya, Pak Herman! |
|
|---|
| Grup Astra Makassar Latih Tim Hadapi Situasi Darurat, Fokus Antisipasi Banjir |
|
|---|
| Agenda Perdana Didik Farkhan Alisyahdi Kajati Sulsel, Curhat Soal Keluarga di Depan Anak Buah |
|
|---|
| Amson Padolo: Galian C Picu Banjir di Barru |
|
|---|
| BKKBN Sulsel dan BBPVP Makassar Sinergi Tingkatkan Kemandirian Lansia |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.