Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Polri

Profil Alumni Akpol 91 Irjen Krisno Siregar Keluarkan Taruna Akpol Berani Serang Perwira 

Gubernur Akpol Irjen Krisno Siregar mengungkap taruna VBA akhirnya dikeluarkan dari akademi kepolisian setelah serang senior.

Editor: Muh Hasim Arfah
Dok Tribun
Gubernur Akpol Irjen Krisno Siregar taruna VBA telah dihentikan dari Akpol dan tak lagi dapat melanjutkan pendidikannya. 

Di Polri, Irjen Krisno diamanahkan untuk mengemban jabatan sebagai Gubernur Akademi Kepolisian (Akpol).

Jenderal bintang dua ini sudah menduduki posisi sebagai Gubernur Akpol sejak tahun Maret 2023.

Sepanjang kariernya, Krisno juga pernah menjabat sebagai Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri.

Rekam jejaknya yang cemerlang membuat Irjen Krisno dijuluki si pemberantas narkoba.

Selama di Bareskrim, Krisno kerap perang dengan bandar dan pengedar narkoba.

Ia juga pernah menangkap pemilik ratusan kilo narkoba.

Kehidupan pribadi

Irjen Krisno Siregar lahir di Medan, Sumatra Utara, pada tanggal 24 Desember 1969.

Ia memiliki istri yang bernama Evi Monike Saragi.

Krisno dan Evi dikaruniai satu orang anak perempuan bernama Bethsheba Alicia Siregar.

Pendidikan

Irjen Krisno H Siregar adalah lulusan Akpol 1991.

Di Akpol, ia satu angkatan dengan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Sederet pendidikan kepolisian yang pernah ditempuhnya antara lain adalah PTIK (2000), Sespim (2006), dan Sespimti (2015).

Nama lengkap berikut dengan gelarnya yaitu Irjen Pol. Krisno Halomoan Siregar, S.I.K., M.H.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved