Kasus Pencurian di Pinrang
Polisi Tangkap Ibu dan Anak Pencuri Smartphone, Emas, Motor hingga Hewan Peliharaan di Pinrang
Ibu rumah tangga berinisial RS (51) bersama anak kandungnya MH (17) mencuri di wilayah Kelurahan Maccorawalie, Kecamatan Watang Sawitto.
Penulis: Nining Angraeni | Editor: Sukmawati Ibrahim
"Ada kurang lebih 10 TKP tempat dia mencuri. Saat ini ibu dan anak tersebut sudah kami amankan di Polres Pinrang," imbuhnya.
Berikut 10 TKP Pencurian ibu dan anak tersebut:
1. TKP BTN Corawali, Kelurahan Benteng Sawitto, Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang, dengan jumlah kerugian Rp.40.600.000
2. TKP BTN Corawali, Kelurahan Benteng Sawitto Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang dengan kerugian Rp47 juta.
3. TKP BTN Corawali, Kelurahan Benteng Sawitto Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang dengan kerugian Rp.4,9 juta.
4. TKP BTN Corawali dengan tindak pidana pencurian 3 buah cincin, bersama 1 gelang perhiasan dan uang tunai Rp1 juta.
5. TKP BTN Corawali Pinrang dengan kasus tindak pidana pencurian 1 buah hewan peliharaan iguana.
6. TKP BTN Corawali dengan kasus pencurian kipas angin.
7. TKP BTN Graha Lasinrang dengan kasus tindak pidana pencurian alat - alat kunci sok.
8. Rumah kos di belakang RSUD Lasinrang dengan kasus pencurian 5 buah kipas angin.
9. TKP Jalan Kampung Lalle dengan tindak pidana pencurian 1 buah kipas angin berdiri.
10. TKP BTN Corawali dengan tindak pidana kasus pencurian alat kendaraan. (*)
Laporan jurnalis Tribunpinrang.com, Nining Angreani.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.