Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Waduh! Listrik Kantor KPU Luwu Timur Disegel PLN, Zainal Pasrah

Ketua KPU Luwu Timur, Zainal mengatakan penyegelan karena tidak ada sekretaris yang juga kuasa pengguna anggaran (KPA) di KPU Luwu Timur.

Penulis: Ivan Ismar | Editor: Ansar
ivan/tribunlutim.com
Ketua KPU Luwu Timur, Zainal 

TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Listrik di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Timur disegel Perusahaan Listrik Negara (PLN) sejak Rabu (16/10/2019) sore.

Ketua KPU Luwu Timur, Zainal mengatakan penyegelan karena tidak ada sekretaris yang juga kuasa pengguna anggaran (KPA) di KPU Luwu Timur.

"Sekretaris KPU Luwu Timur mengundurkan diri. Kita tidak bisa apa-apa," kata Zainal kepada TribunLutim.com, Kamis (17/10/2019).

Apa Maleficent: Mistress of Evil Aman Ditonton Anak? Ini 7 Fakta, dari Adegan Ciuman, Nudity, LGBT

VIDEO: Reaksi Darije Kalezic Usai Mengalahkan Arema FC dengan Skor 6-2

Bawa Semangat Bone ri Lau-Butung ri Aja Bupati Bone Hadiri Hari Jadi ke-478 Kota Baubau

Zainal menyadari terjadi kesalahan dengan kosongnya sekretaris yang juga adalah KPA di KPU Luwu Timur.

"Mestinya, tidak boleh terjadi kekosongan. Mestinya sekretaris yang ada (waktu itu) keluar setelah ada SK pemberhentian," imbuhnya.

Ia menjamin kejadian listrik disegel tidak akan terulang setelah ada yang ditunjuk menjadi plt sekretaris.

"Isya Allah, minggu depan sudah ada plt sekretaris. Sudah di KPU RI berkas SKnya plt sekretaris," tuturnya.

Imbas lain tidak adanya sekretaris di KPU Luwu Timur, gaji honor hingga komisioner belum dibayar.

"Sudah dua bulan gaji honorer tidak diberikan. Kami juga tidak bisa apa-apa," jelasnya.

Diberitakan, PLN menyegel listrik di Kantor KPU Luwu Timur sejak Rabu (16/10/2019) sore. KPU Luwu Timur menunggak dua bulan dari September dan Oktober.

Apa Maleficent: Mistress of Evil Aman Ditonton Anak? Ini 7 Fakta, dari Adegan Ciuman, Nudity, LGBT

VIDEO: Reaksi Darije Kalezic Usai Mengalahkan Arema FC dengan Skor 6-2

Bawa Semangat Bone ri Lau-Butung ri Aja Bupati Bone Hadiri Hari Jadi ke-478 Kota Baubau

Kepala Rayon PLN Malili, Syamsuddin mengatakan sudah memberi kesempatan pihak KPU Luwu Timur untuk melunasi tunggakan listriknya dua bulan.

Saat menunggak satu bulan, pegawai PLN berkonsultasi dengan KPU Luwu Timur perihal tunggakan listrik. Begitupun pada tunggakan bulan kedua.

Itupun kata dia, pihak KPU terus memberi janji dan mengundur waktu untuk melunasi tunggakan listrik. Namun tak kunjung dibayar.

"Jadi dikunjungi lagi, sampai kemarin sudah disampaikan kita ulur waktunya, pada saat itu (orang KPU bilang) kalau kita mau segel, segel mi," kata Syamsuddin.

"Kalau mau ki pale segel, segel mi, kurang lebih begitu bahasanya (pegawai KPU Luwu Timur)," imbuhnya.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved