Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Stadion Sudiang

Pemprov Sulsel Klaim Persiapan dan Dokumen Stadion Sudiang Rampung

Kementerian Pekerjaan Umum (KemenPU) menargetkan groundbreaking Stadion Sudiang di Desember 2025 mendatang.

Penulis: Faqih Imtiyaaz | Editor: Muh Hasim Arfah
Faqih Imtiyaaz/Tribun Timur/PUPR
DOKUMEN AMDAL STADION-Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulsel, Suherman, menyebut penerbitan dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal) dan Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin) sebagai bagian dari dokumen Readiness Criteria (RC) Stadion Sudiang Kota Makassar telah tuntas. Kementerian Pekerjaan Umum (KemenPU) menargetkan groundbreaking Stadion Sudiang Makassar di Desember 2025 mendatang. 

"Alhamdulillah seluruh tahapan persiapan berjalan dengan baik. Koordinasi intens dengan Kementerian PU untuk dokumen-dokumen yang menjadi kewenangan Pemprov sudah rampung. Sehingga tentunya Insya Allah pembangunan akan berjalan sesuai target," sebutnya.

Proyek berskala nasional ini menjadi kewenangan langsung Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

Anggaran sebesar Rp674,9 miliar bersumber dari Pemerintah Pusat.

Pemprov Sulsel menyiapkan lahan 15 hektar.

Terdiri dari 7 hektar bangunan stadion dan sisanya untuk fasilitas penunjang lainnya.

Kapasitas 27 ribu penonton disiapkan dengan kursi single seat.(*)

Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, Faqih Imtiyaaz

 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved