Enam Rumah di Maros Rusak Diterjang Angin Kencang, BPBD Ingatkan Waspada Pohon Tumbang
Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan sejumlah rumah warga mengalami kerusakan parah di beberapa wilayah.
Penulis: Nurul Hidayah | Editor: Saldy Irawan
ISTIMEWA
ANGIN KENCANG - Cuaca ekstrem kembali melanda Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Rabu (8/10/2025). Dua rumah di Dusun Padaelo dan satu rumah di Dusun Tinggito, Desa Tenrigangkae, rusak berat
“Segera laporkan ke posko BPBD jika ada pohon tumbang atau rumah rusak. Tim kami siaga 24 jam untuk menindaklanjuti laporan masyarakat,” tambahnya.
Salah satu warga terdampak, Saharuddin, pemilik rumah di Desa Padaelo, mengaku tidak mengetahui persis kejadian tersebut karena tengah berada di luar rumah.
“Yang lihat cuma ibu dusun, kebetulan lagi duduk di teras saat angin kencang menerpa,” ujarnya.
Ia mengatakan, atap rumahnya rusak parah dan sebagian dinding ikut roboh.
Beberapa barang elektronik seperti televisi juga ikut rusak akibat terkena air hujan.
“Yang rusak atap, dinding, sama TV. Air masuk banyak sekali karena atap sudah terbuka,” katanya.
Halaman 2 dari 2
Baca Juga
Peredaran Rokok Ilegal di Maros Semakin Marak, Tawarkan Harga Murah dan Mudah Didapat |
![]() |
---|
Antusiasme Suporter Maros Jelang Indonesia vs Arab Saudi Meningkat |
![]() |
---|
Flyover Tompoladang Maros Dilarang Jadi Tempat Jualan, 10 Pedagang Ditertibkan |
![]() |
---|
Chaidir Syam dan Kapolres Maros Sidak Truk Tambang di Moncongloe |
![]() |
---|
Kalla Toyota Tampilkan Inovasi dan Simulasi Test Drive di MaRI |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.