Tribun RT RW
Pendaftar Membeludak, 93 Warga Berebut Jadi Ketua RT di Kelurahan Tidung Makassar
Adapun pendaftar calon Ketua Rukun Warga (RW) di Kelurahan Tidung, Kecamatan Rappocini, Makassar sebanyak 18 orang.
Penulis: Siti Aminah | Editor: Alfian
Ringkasan Berita:
- Pendaftaran calon Ketua RT dan RW se-Makassar dilaksanakan pada 22–24 November, dan penetapan calon pada 25 November 2025.
- Pencabutan nomor urut calon dilakukan pada 26 November, penetapan daftar pemilih tetap pada 27 November, dan kampanye terbatas berlangsung pada 27–29 November 2025.
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Suasana Kantor Kelurahan Tidung, Kecamatan Rappocini, tak begitu ramai saat reporter Tribun Timur berada di lokasi, sekira pukul 11.0 wita, Senin (24/11/2025).
Padahal, ini hari terakhir pendaftaran Ketua RT/RW sejak dibuka pada Sabtu (22/11/2025).
Terlihat hanya empat hingga lima orang yang bolak-balik mengurus dokumen pendaftaran.
Pendaftaran tersebut dilayani dua petugas, Habiba dan Hasnia yang duduk di lobi Kantor Lurah Tidung.
Habiba dan Husnia terlihat memeriksa dokumen pelamar, keduanya menyesuaikan berkas pelamar berdasarkan persyaratan.
SKCK, KTP, KK, ijazah, dan beberapa dokumen wajib lainnya dikonfirmasi satu persatu, dua pelamar sempat diminta kembali untuk melengkapi syarat yang kurang.
"Harus lengkap berkasnya sesuai syarat," singkat Husnia kepada Tribun Timur.
Baca juga: Rappocini Gelontorkan Rp240 Juta untuk Memilih 573 Ketua RT, Logistik dan Pembayaran Honor Petugas
Habiba menimpa jawaban Husnia, ia menceritakan bahwa pendaftar membeludak pada Minggu (23/11/2025).
Total pendaftar yang ia layani hingga pukul 11.30 wita mencapai 93 untuk Ketua RT dan 18 Ketua RW.
"Total ada 39 RT dan 8 RW di kelurahan Tidung. Pendaftarnya kemarin paling banyak. Sekarang sudah ada 93 untuk Ketua RT dan 18 Ketua RW," jelasnya.
Pendaftar masih berpotensi bertambah kata Habiba mengingat pendaftaran ditutup pukul 16.00 wita.
Kepala Bagian Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kota Makassar Andi Anshar menyampaikan, pendaftaran calon Ketua RT dan RW dilaksanakan pada 22–24 November, dan penetapan calon pada 25 November 2025.
Pencabutan nomor urut calon dilakukan pada 26 November, penetapan daftar pemilih tetap pada 27 November, dan kampanye terbatas berlangsung pada 27–29 November 2025.
Pembagian undangan pemilih dan pemeriksaan surat suara dijadwalkan pada 30 November dan 1 Desember 2025, disusul masa tenang dan pendistribusian logistik pada 2 Desember.
Pemungutan suara dan perhitungan suara untuk Ketua RT dilaksanakan pada 3 Desember 2025, masa sanggah pada 4 Desember, jawaban sanggah pada 5 Desember, dan penetapan Ketua RT terpilih pada 6 Desember.
Pemilihan Ketua RW dilakukan setelahnya, yakni dengan pendistribusian undangan dan logistik pada 7 Desember, pemungutan suara pada 8 Desember, masa sanggah pada 9 Desember, jawaban sanggah pada 10 Desember, dan penetapan Ketua RW terpilih pada 11 Desember 2025.
Selain itu, BPM mengingatkan para camat agar mengantisipasi proses pelaksanaan lebih awal.
"Setelah pencabutan nomor urut calon pada 26 November, sudah dapat dilakukan penjajakan suara hingga 1 Desember 2025," tutupnya. (*)
| Rappocini Gelontorkan Rp240 Juta untuk Memilih 573 Ketua RT, Logistik dan Pembayaran Honor Petugas |
|
|---|
| Pjs Ketua RT di Bunga Eja Baru Curhat Ngerinya Hidup di Wilayah Konflik |
|
|---|
| Gejolak Pemilihan Ketua RT Makassar, Lurah Diduga Cawe-cawe 'Ini Orangku' |
|
|---|
| Ketika Supir Menjadi 'Panglima' Lorong di Masale, Pastikan Kemanan 536 Warga |
|
|---|
| Pendaftaran Calon Ketua RT Makassar Dimulai Besok, Siapa Kandidat Anda? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251124-Petugas-Pemilihan-RT-TW.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.