Tribun RT RW
Syamsul, Penjaga RT di Tengah Genangan Banjir
Namun, bagi warga RT 03 RW 01 Kelurahan Batua, Kecamatan Manggala, sosok Syamsul menjadi sumber ketenangan.
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Banjir di Kota Makassar seolah menjadi masalah yang tak kunjung usai.
Meski berbagai upaya telah dilakukan, genangan air tetap menjadi tamu tak diundang di sejumlah wilayah setiap musim hujan.
Namun, bagi warga RT 03 RW 01 Kelurahan Batua, Kecamatan Manggala, sosok Syamsul menjadi sumber ketenangan.
Ia tak pernah absen menjaga warganya di tengah ancaman banjir.
Syamsul adalah pria kelahiran Ujung Pandang, 4 Agustus 1978.
Ia dikenal warga sebagai sosok sederhana yang tak kenal lelah.
Setiap kali hujan turun, ia selalu memantau kondisi wilayahnya untuk memastikan tidak ada rumah warga yang terendam terlalu lama.
“Di wilayah saya memang cukup terdampak banjir, karena ada beberapa titik yang tiap kali hujan pasti tergenang,” ujarnya.
Menurut Syamsul, penyebab utamanya adalah tidak adanya drainase yang memadai.
Air hujan kerap tak punya jalur pembuangan yang jelas menuju kanal.
Sehingga mengendap di beberapa titik.
“Kadang air buntu di situ, tidak mengalir ke mana-mana. Jadi kami sedang cari solusi agar airnya tidak tersumbat lagi,” jelasnya.
Ia bersama warga dan pengurus RW sudah beberapa kali melakukan diskusi untuk mencari jalan keluar
Termasuk rencana perbaikan jalur air dan gotong royong pembersihan selokan.
Selain itu, Syamsul juga aktif menggerakkan kerja bakti setiap pekan, agar lingkungan tetap bersih dan nyaman.
| Wali Kota Makassar: Kalau Tak Mau Capek, Jangan Jadi Ketua RT! |
|
|---|
| 453.404 KK Siap Memilih 6.032 Ketua RT Makassar, Biringkanaya Dominasi Pemilihan |
|
|---|
| Ketua RT 6 Batua: Kebersihan Itu Lahir dari Kebiasaan, Bukan Perintah! |
|
|---|
| Ketika Ketua RT Batua Turun ke Selokan Tanpa Menunggu Orang Lain Bergerak, Sosok Muhammad Nasir |
|
|---|
| Jadwal Resmi Pemilihan RT/RW Makassar 3 dan 8 Desember 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/RT-03-RW-01-Kelurahan-Batua-Kecamatan-Manggala-Syamsul.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.