Tribun RT RW
Gerakan Bioberkah, Kolaborasi Pemkot Makassar dan Umat Buddha Wujudkan Kota Bersih
Wali Kota Munafri menyampaikan apresiasi kepada umat Buddha yang aktif mendukung penerapan biopori dan pengolahan sampah organik
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Saldy Irawan
ISTIMEWA
PROGRAM HIJAU - Dukungan masyarakat terhadap program lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar terus mengalir. Hal itu terlihat saat Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meluncurkan Gerakan Bioberkah (Biopori Mengubah Sampah Jadi Berkah) di Vihara Vimalakirti, Minggu (26/10/2025).
Warga diharapkan mampu mengelola sampah sendiri, mengurangi beban TPA Antang, sekaligus menumbuhkan budaya zero waste di tengah masyarakat.
Ketua Permabudhi Makassar, Suzanna, menyampaikan Gerakan Bioberkah menjadi bentuk nyata dukungan umat Buddha terhadap program lingkungan Pemkot Makassar.
Sebanyak 1.000 pipa biopori akan dibagikan kepada warga, dan 120 pipa pertama diserahkan secara simbolis saat kegiatan peluncuran.
“Mungkin terlihat sederhana, tapi ini langkah spiritual untuk belajar ‘lebih repot’ demi masa depan yang lebih baik,” ujar Suzanna.
Gerakan ini juga menjadi wadah pemersatu berbagai aliran umat Buddha di Makassar melalui semangat kepedulian terhadap lingkungan hidup.
Berita Terkait: #Tribun RT RW
| 'Memimpin Itu Tentang Hati' Kisah Isa, Ketua RT Batua Ubah Lorong Jadi Sumber Kehidupan |
|
|---|
| Tak Hanya Mengabdi untuk Warga, Sosok Ketua RT 01 Batua Getol Demo Suarakan Hak Buruh |
|
|---|
| Catatan untuk Calon RT Makassar! Ketahuan Bagi-bagi Sembako Langsung Didiskualifikasi |
|
|---|
| Rosmawati, Sang Penggerak Harmoni di Lorong Batua Makassar |
|
|---|
| Kampanye Calon RT/RW Makassar Dibatasi Tiga Hari, Ini Penjelasan Pemkot |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.