SPMB 2025
SDN Tanggul Patompo 2 Punya Kuota 56 Murid Baru
Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tanggul Patompo 2 Makassar akan menerima 56 siswa baru tahun ajaran 2025/2026.
Pendaftaran SPMB untuk SD dan SMP dibuka bersamaan. Jadwalnya mulai 25-29 Juni 2025, khusus untuk jalur domisili dengan SD kuota 80 persen, sementara SMP 50 persen.
Selain domisili, panitia juga menyiapkan jalur non-domisili, yakni jalur afirmasi, perpindahan orang tua, dan jalur prestasi (khusus SMP).
Jalur afirmasi SD memiliki kuota 15 persen, dan jalur perpindahan orang tua sebesar 5 persen.
Sementara untuk SMP, kuotanya adalah 25 persen untuk jalur prestasi, 20 persen afirmasi, dan 5 persen perpindahan orang tua.
Prioritas utama adalah jalur domisili.
Setelah selesai, baru dibuka jalur non-domisili.
Domisili itu mengacu pada radius atau jarak antara sekolah dan rumah calon pendaftar, sehingga berbeda dengan skema zonasi.
JADWAL SPMB SD KOTA MAKASSAR
Berikut ini Jadwal SPMB SD Kota Makassar 2025.
- Sosialisasi: 28 Mei–26 Juni 2025 (Luring)
- Simulasi: 10–11 Juni 2025 Persiapan Aplikasi: 23–24 Juni 2025 (Daring)
- Pendaftaran Jalur Domisili: 25–28 Juni 2025
- Validasi Jalur Domisili: 25–29 Juni 2025 (Daring)
- Pengumuman Jalur Domisili: 30 Juni 2025 (Daring)
- Daftar Ulang Jalur Domisili: 30 Juni–1 Juli 2025 (Daring)
- Pendaftaran Jalur Non-Domisili: 1–4 Juli 2025
- Validasi Jalur Non-Domisili: 1–4 Juli 2025 (Daring)
- Pengumuman Jalur Non-Domisili: 5 Juli 2025 (Luring)
- Daftar Ulang Jalur Non-Domisili: 7–8 Juli 2025 (Luring)
- Masa Persiapan Masuk Sekolah: 9 Juli 2025 (Luring)
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS): 10–12 Juli 2025 (Luring)
- Hari Pertama Belajar: 14 Juli 2025 (Luring)
(tribun-timur.com)
SDN Tanggul Patompo 2 Makassar
Samsuddin
Kelurahan Karang Anyar
Kecamatan Mamajang
Kota Makassar
Sulawesi Selatan
Sistem Penerimaan Murid Baru
Diduga Wajib Beli Seragam Rp300-479 Ribu, 2 SMP Negeri di Takalar Diprotes Wali Murid |
![]() |
---|
858 Kuota SMP di Makassar Kosong, 20 Sekolah di Makassar Masih Buka Pendaftaran |
![]() |
---|
'Tolong Dulu Kasi Masuk Keponakanta', Curhat Appi Soal Titipan Siswa di SPMB 2025 |
![]() |
---|
Sama-sama di RW 18 Tapi Tak Lolos Masuk SMAN 21 Makassar, Emak-emak BTP Demo: Tolong Pak Gubernur! |
![]() |
---|
Warga Las Pagar SMAN 21 Makassar, Protes Calon Siswa Domisi BTP Tidak Diterima |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.