Teror Lempar Batu Resahkan Warga Maradekaya Takalar, Desak Polisi Bertindak
Teror yang dilakukan OTK di permukiman warga itu terjadi sejak mulai pertengahan Mei hingga 30 Mei 2025.
Penulis: Makmur | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TAKALAR.COM - Sejumlah rumah warga di Lingkungan Masago, Kelurahan Maradekaya, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, dilempari batu oleh Orang Tak Dikenal (OTK).
Teror yang dilakukan OTK di permukiman warga itu terjadi sejak mulai pertengahan Mei hingga 30 Mei 2025.
Berdasarkan keterangan dari Kepala Lingkungan Masago, Irmansyah Daeng Daeng Tangnga kejadian tersebut sudah berlangsung lama dan sangat meresahkan warga karena dilakukan pada malam hari.
“Hingga kini, ada empat rumah warga yang menjadi sasaran pelemparan batu, kejadiannya hampir setiap malam selama kurang lebih 15 malam berturut-turut,” kata Kepala Lingkungan Masago, Irmansyah Daeng Tangnga saat dikonfirmasi, Minggu (1/5/2025).
Selain teror pelemparan batu, Irmansyah Daeng Tangnga juga mengatakan ada rumah salah seorang warga di wilayah itu yang nyaris dibobol maling.
“Selain teror pelemparan batu, ada juga rumah salah seorang warga yang nyaris dibobol maling, beruntung pemilik rumah langsung berteriak minta tolong, dan warga pun dibantu Babinkamtibmas langsung mengejar pelaku yang melarikan diri,” sambungnya.
Atas kejadian itu, Irmansyah Daeng Tangnga curiga pelaku pelemparan batu dan pelaku percobaan pembobolon rumah warga adalah pelaku yang sama.
“Saya curiga pelaku pelemparan batu dan pelaku percobaan pembobolan rumah warga adalah pelaku yang sama,” terangnya.
Pasca kejadian itu dia pun mengimbau warga untuk meningkatkan ronda, terutama pada malam hari, untuk mengantisipasi kriminalitas jelang Hari Raya Idul Adha.
“Saya mengajak kepada seluruh warga Lingkungan Masago agar proaktif ronda di malam hari untuk mengantisipasi kriminalitas dan kejadian lainnya,” ujar Daeng Tangnga.
Dia pun berharap kepada pihak yang berwajib agar segera menangkap pelaku teror yang meresahkan warga tersebut.
“Saya berharap polisi segera menangkap pelaku teror yang meresahkan warga tersebut apalagi kejadian ini terjadi setiap malam selama kurang lebih 15 malam,” pungkas Irmansyah Daeng Tangnga.(*)
Firdaus Daeng Manye Minta Pramuka Takalar Aktif Sukseskan Program Inovasi Desa dan Kelurahan |
![]() |
---|
Pesan Firdaus Daeng Manye ke Calon Ketua Kwarcab Pramuka Takalar: Harus Tegak Lurus! |
![]() |
---|
Bupati Daeng Manye: Pramuka Itu Ibarat Sayur Sedap, Menambah Rasa dan Warna bagi Masyarakat |
![]() |
---|
Anggaran Rp159 Miliar Dipangkas, Ketua DPRD Takalar Dorong PAD Retribusi Sampah dan Pariwisata |
![]() |
---|
Warga Takalar Bentuk Komunitas Belajar Guru PAUD Terbesar di Indonesia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.