DPRD Sulsel
Profil Andi Rachmatika Dewi Ketua DPRD Sulsel, Keponakan IAS Pernah Jadi Legislator Termuda Makassar
Andi Rachmatika Dewi alias Cicu ditunjuk sebagai ketua DPRD Sulsel periode 2024-2029.
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Profil Andi Rachmatika Dewi alias Cicu ditunjuk sebagai ketua DPRD Sulsel periode 2024-2029.
Partai Nasdem resmi menunjuk Cicu sebagai ketua DPRD Sulsel.
Cicu, yang juga merupakan keponakan dari mantan Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin (IAS) saat ini menjabat sebagai ketua Nasdem Makassar.
Andi Rachmatika Dewi adalah anggota DPRD Sulsel dua periode.
Cicu, sapaan, pernah menjabat wakil ketua DPRD Sulsel Fraksi Nasdem periode 2014-2018.
Baca juga: BREAKING NEWS: Andi Rachmatika Dewi Ditunjuk Nakhodai DPRD Sulsel
Di Pemilu 2024 ini, Cicu hattrick kemenangan sebagai jawara Dapil I DPRD Sulsel.
Perempuan berlatar dokter gigi itu melenggang periode ketiga DPRD Sulsel.
Bagi Cicu, Pemilu 2024 ini jadi ketiga kali ia berturut-turut jadi caleg peraih suara terbanyak pribadi di Dapil Sulsel I.
Di Pemilu 2014, Cicu meraih 25.314 suara pribadi mengungguli suara Ashabul Kahfi 21.106, Enre Lantara 16736, Rudy Pieter Goni 15.117, Edward Wijaya Horas 12.536, Adnan Purichta Ichsan 12.781.
Di Pemilu 2019, Cicu mengulang dominasinya dengan meraih 28.421 suara pribadi.
Kini Pemilu 2024 suara Cicu 46.375 naik hampir dua lipat.
Partai Nasdem diketahui meraih kemenangan besar dalam Pemilu 2024 di Sulsel, dengan berhasil memperoleh 17 kursi di DPRD Sulsel.
Ini merupakan kali pertama Nasdem berhasil menggeser dominasi Partai Golkar di Sulsel.
Beringin rindang harus puas berada di posisi kedua dengan 14 kursi.
Diikuti oleh Gerindra dengan 13 kursi, PPP dengan 8 kursi, dan PKB dengan 8 kursi.
Andi Rachmatika Dewi
Nasdem
DPRD Sulsel
Ketua DPRD Sulsel
Sulsel
TribunBreakingNews
Running News
Ilham Arief Sirajuddin
| Lagi dan Lagi! Anggota DPRD Sulsel Interupsi Andi Sudirman-Fatmawati Tak Hadiri Paripurna |
|
|---|
| DPRD Sulsel Pindah ke Dinas BMBK Usai Gedung Terbakar, Ruang Komisi Sempat Dikeluhkan Panas |
|
|---|
| Banyak Kepala OPD Absen di Penyampaian Hasil Reses, Ketua DPRD Sulsel Geram |
|
|---|
| Daftar Anggota DPRD Sulsel Terlama Andi Ugi-Anzar Bate 7 Periode, Cicu-RP Masuki Periode Keempat |
|
|---|
| Andi Ugi, Legislator PPP Selalu Beruntung 7 Periode Duduk di DPRD Bantaeng-Sulsel |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.