Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Jeneponto 2024

PAN Belum Keluarkan Rekomendasi di Jeneponto, Mukhtar Tompo: Saya Siap Panggilan Pengabdian

Mukhtar Tompo saat ini masih menunggu arahan dari partai untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Jeneponto.

|
Penulis: Farros IT | Editor: Muh Hasim Arfah
handover
Gambar Anggota DPR RI periode 2014-2019, Mukhtar Tompo beredar dengan tulisan MT 2024. 

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia (ESDM RI) sudah menyelesaikan studi kelayakan pengembangan Bioetanol dari nira lontar di Kabupaten Jeneponto.

Tim Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Ketenagalistrikan, Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi, menyimpulkan pohon lontar Jeneponto memenuhi syarat untuk jadi bahan baku bioetanol.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan meresmikan Sumur Bor Air Tanah dan Pembangkit Listrik Energi Terbarukan di Desa Batujala, Kecamatan Bontoramba Kabupaten Jeneponto, Sulsel, Rabu (9/5/2018).
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan meresmikan Sumur Bor Air Tanah dan Pembangkit Listrik Energi Terbarukan di Desa Batujala, Kecamatan Bontoramba Kabupaten Jeneponto, Sulsel, Rabu (9/5/2018). (handover)

Selain itu, ia membawa Wakil menteri ESDM, Arcandra Tahar, memantau langsung ke Jeneponto pada November 2018.

Kementerian ESDM juga menunjuk PT. Energy Equity Epic Sengkang sebagai investor. Ia memprediksi blok migas ini memiliki kandungan 1 miliar barel.

Arcandra mengatakan, potensi blok migas karaeng cukup menjanjikan.

Menurutnya, Blok karaeng masuk skala prioritas tahun ini. Banyak potensi sumur minyak di daerah lainnya, namun blok migas di Jeneponto lebih menjanjikan.

“Jadi saya harap potensi yang telah diperjuangkan Mukhtar Tompo bisa terealisasi ,” harapnya kala itu.

Anggota komisi VII, DPR RI, Mukhtar Tompo mengemukakan , jika blok migas telah dieksplorasi  tak hanya menambah pendapatan untuk pemuda Jeneponto tetapi akan mendongkrak  laju pertumbuhan ekonomi  secara nasional. Tidak main-main kata Mukhtar.

Diperkirakan,  ada satu miliar barel migas yang terkandung di tiga tempat (blok karaeng) di Jeneponto. Masing-masing di Kecamatan Binamu, Tamalatea dan Bangkala.

“Kandungannya dipersenkan saja  yang kita eksplorasi, itu sudah lebih dari cukup,” tambah Mukhtar.

Sebelum Wamen ke Jeneponto, MT juga pernah membawa menteri ESDM Ignasius Jonan ke Jeneponto.

Pada kesempatan itu, Ignasius Jonan mempresentasikan potensi energi dari Kabupaten Jeneponto.

Berikut Jadwal Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024:

- 27 Februari-16 November 2024: Pemberitahuan dan pendaftaran pemantau pemilihan;

- 24 April-31 Mei 2024: Penyerahan daftar penduduk potensial pemilih;

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved