Kabid Kesmas Dinkes Barru Dilaporkan ke Polisi Atas Dugaan Pemangkasan Anggaran Perjalanan Dinas
Kelakukan Kabid sudah terjadi beberapa tahun terakhir, namun belum ada korban yang berani melapor.
Penulis: Darullah | Editor: Ansar
Apriyani heran melihat ada perubahan tindakan dari Kabid.
Sebelumnya, Kabid malas turun lapangan. Awal 2024, Kabid sering-sering turun lapangan.
"Dulu dia hanya klaim turun lapangan. Tapi sebenarnya tidak. 2024, saya lihat dia sudah mulai turun," ujarnya.
Apriyani juga heran melihat Niar sudah 15 tahun jadi Kabid. Tak ada yang berani ganti atau mutasi.
Sementara Kasat Reskrim Polres Barru, AKP Doris akui telah menerima informasi terkait hal itu, hanya saja saat ini masih dalam tahapan fullbaket.
"Sesuai SOP, kita harus melakukan ful baket dulu terkait informasi tersebut," katanya kepada TribunBarru.com saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (7/3/2024).
"Dari hasil ful baket ini, jika memang ada temuan indikasi barulah kita lanjutkan ke tahap penyelidikan," ujar Doris.
"Kita akan tetap menindaklanjuti hal ini sesuai aturan yang berlaku, walaupun baru sebatas informasi dan belum ada laporan resmi ataupun surat yang disampaikan ke kami," tandasnya.
Pihaknya mengungkapkan penanganan tipikor berbeda dengan kasus lain. Harus melalui berbagai tahapan-tahapan.
"Jangankan informasi, laporan resmipun yang kita terima harus susuai SOP dalam penanganan tindak pidana korupsi, kita harus melakukan ful baket dulu," jelasnya.
Dokter Niar yang dikonfirmasi tidak merespon.
Saat penulis ke kantornya, Dinkes lagi sepi.
"Lagi keluar," kata seorang staf. (*/tribun-timur.com)
Laporan jurnalis TribunBarru.com, Darullah
| Bukti Kerusakan Alam di Barru Sulsel, Daftar Banjir Bandang 7 Tahun Terakhir |
|
|---|
| Aktivitas Tambang Diduga Pemicu Banjir Barru, Pakar Minta BPBD Gencar Lakukan Mitigasi Dini |
|
|---|
| Ketika Andi Ina Nyupir Sendiri dan Tanpa Ajudan saat Melayat Almarhum Nusra Azis |
|
|---|
| Amson Padolo: Galian C Picu Banjir di Barru |
|
|---|
| Kepala BPBD: Tambang Galian C di Mallusetasi Penyebab Banjir Barru |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.