Pemilu 2024
Profil Misbahuddin Rate Legislator PAN Resmi Jadi Anggota DPRD Gowa, Pernah Gabung di PDK
Misba kini menjadi Wakil Rakyat menggantikan Diana Susanti Tunru di Dapil 6 Bajeng dan Bajeng barat.
Penulis: Sayyid Zulfadli Saleh Wahab | Editor: Saldy Irawan

TRIBUN-GOWA.COM - Misbahuddin Tasrief Daeng Rate kini resmi menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah setelah pengambilan sumpah janji di Ruang Paripurna DPRD Kabupaten Gowa, Jumat (2/12) siang tadi.
Misbahuddin Tasrif Daeng Rate menjabat setelah proses penggantian antar waktu (PAW) Diana Susanti Tunru.
Misba kini menjadi Wakil Rakyat menggantikan Diana Susanti Tunru di Dapil 6 Bajeng dan Bajeng barat.
Proses pengambilan sumpah itu dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor DPRD Gowa, Jl Masjid Raya, Sungguminasa, Kecamatan Somba Opu, Gowa, Jumat (2/12/22).
Misbahuddin mengatakan akan bekerja maksimal.
"Saya tidak mau berjanji, sekarang saya mau bekerja dulu," katanya.
Anggota komisi I DPRD Gowa ini berharap bisa membesarkan partai PAN kedepannya.
Misbahuddin memulai karir politiknya di Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK). Pada saat itu ia berhasil duduk sebagai anggota DPRD Gowa.
Pria kelahiran 1968 itu, kemudian melanjutkan karir politiknya di PDIP pada tahun 2019.
Tak berselang lama, Misbahuddin kembali pindah ke Partai PAN.
Pada saat di Partai PAN, Misbahuddin mencalonkan diri sebagai calon legislatif (caleg) nomor urut 1 dapil bajeng dan bajeng barat.
Namun, usahanya terhenti atau gagal karena kalah dalam perolehan suara.
"Pileg lalu 2019 saya sudah masuk partai PAN dan mencaleg tapi lolos. Waktu itu saya nomor urut 1 dapil bajeng dan bajeng barat," ujarnya.
Berikut biodata Misbahuddin.