OPINI
Covid 19, Antara Benci Tapi Rindu
Hasil penelitian memberikan kesimpulan bahwa seseorang dapat terinfeksi virus corona berkali-kali. Berarti herd immunity tidak akan pernah terjadi.
Covid-19 ini memang semakin memprihatinkan karena semakin ganas dan akibat yang ditimbulakannya pun semakin besar.
Baru-baru ini saya mendapat kiriman tulisan dari Prof Irawan Yusuf (15/7/20), seorang peneliti senior sekaligus mantan Dekan Fakultas Kedokteran Unhas.
Kiriman tersebut berisi tentang hasil penelitian tentang penderita covid-19.
• Serapan Anggaran Sulsel Semester 1 Baru 38,09 Persen
Beliau mengemukakan bahwa ada hal yang menarik sekaligus memprihatinkan bahwa penurunan kadar antibodi dapat terjadi beberapa bulan setelah terinfeksi sehingga seseorang dapat terinfeksi berkali-kali.
Penelitian ini dilakukan oleh Katie J Doores dkk dari University of King’s College, London pada 96 pasien.
Dari hasil penelitian tersebut, hanya 17% dari peserta penelitian yang tetap menghasilkan antibodi yang kadarnya sama dengan pada awal penelitian.
Sisanya mengalami penurunan setelah 3 bulan. Bahkan pada beberapa kasus, di akhir penelitian tidak lagi ditemukan antibodi.
Kasus seperti ini terjadi pada penderita yang waktu terkena penyakit covid-19, gejalanya hanya ringan.
Pada penderita yang parah/berat, antibodi menetap dalam kadar yang tinggi setelah 3 bulan.
Dari hasil penelitian ini memberikan kesimpulan bahwa seseorang dapat terinfeksi virus corona berkali-kali.
Ini juga dapat berarti bahwa herd immunity tidak akan pernah terjadi seperti yang diharapkan.
Temuan ini juga dapat menyebabkan pemberian vaksin satu kali dosis tidak dapat melindungi seseorang untuk terinfeksi.
Namun, dalam sistem imun kita antibodi bukankah satu-satunya senjata untuk melawan virus ini.
Oleh karena upaya yang terbaik adalah mencegah penyebaran virus. Ada atau belum adanya vaksin.
Jadi, kalau sekarang negatif hasil PCR, jangan lengah.
Terima kasih kepada Prof Irawan yang telah memberi bahan kepada saya untuk kesempurnaan tulisan saya ini.
Mudah-mudah Allah SWT, senantiasa memberi rahmat dan rahimnya kepada kita semua sehingga Covid-19 ini cepat berlalu dan kita semua hidup dalam keadaan sehat dan rindu kita cepat terobati. Semoga. (*)