Warga Apala Luwu Timur Keluhkan Jalan Rusak, Ini Kata Bupati
Dalam kesempatan itu, Husler berkomitmen untuk mempercepat pembagunan jalan Dusun Apala.
Penulis: Ivan Ismar | Editor: Imam Wahyudi
Laporan Wartawan TribunLutim.com, Ivan Ismar
TRIBUNLUTIM.COM, WOTU - Warga Dusun Apala, Desa Balo-balo, Kecamatan Wotu, Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel) mengeluhkan jalan rusak.
Keluhan disampaikan langsung kepada Bupati Luwu Timur, Thorig Husler di acara syukuran panen di dusun tersebut, Rabu (10/1/2018).
Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Balo-balo, Nur Rahmat mengatakan warga mengeluh jalanan tak kunjung diperbaiki.
Petani kesulitan melewati jalan yang belum diaspal. Kondisi jalan makin parah pada musim hujan yang bertepatan musim panen padi.
"Kami tidak bisa berbuat banyak apalagi jika musim panen padi bertepatan dengan turunnya hujan," keluh Nur Rahmat.
Dusun Apala berbatasan dengan Desa Benteng dan Desa Bonepute, Kecamatan Burau.
Dalam kesempatan itu, Husler berkomitmen untuk mempercepat pembagunan jalan Dusun Apala.
"Insya Allah, kami berkomitmen mempercepat pembangunan akses jalan di dusun ini," ucap Husler.
Hadir Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Halsen, Ketua Komisi I DPRD Sarkawi A Hamid, anggota DPRD Irmanto Hafid, Camat Wotu Irawan Ali dan puluhan kepala desa dari kecamatan Wotu dan Burau.
------
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/panen_20180110_224935.jpg)