Diskominfo Takalar Latih PPID OPD, Perkuat Kemampuan Menulis dan Keterbukaan Informasi Publik
Menghadirkan Wakil Direktur Pemberitaan Tribun Network Domuara Ambarita dan Wakil Pemimpin Redaksi Tribun Timur AS Kambie sebagai pembicara.
Penulis: Abdul Qayyum | Editor: Alfian
TRIBUN-TIMUR.COM, TAKALAR - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Takalar menggelar kegiatan Pelatihan Pendampingan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) bagi seluruh OPD se-Kabupaten Takalar.
Kegiatan berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati Takalar, Selasa (11/11/2025).
Pelatihan ini dibuka oleh Kepala Dinas Kominfo Takalar, Suhardiyanto, selaku pelaksana kegiatan.
Dalam sambutannya, Suhardiyanto menegaskan pentingnya peningkatan kapasitas PPID untuk mewujudkan pelayanan informasi publik yang cepat, tepat, dan transparan.
Menurutnya, kegiatan ini menjadi langkah konkret Pemkab Takalar dalam memperkuat tata kelola keterbukaan informasi di tingkat OPD.
Setelah pembukaan, peserta mendengarkan materi pertama dari Wakil Ketua Komisi Informasi Daerah (KID) Sulawesi Selatan, Herman.
Herman membawakan tema “Refleksi dan Konsep Keterbukaan Informasi Publik” dan menekankan bahwa keterbukaan informasi merupakan hak masyarakat yang wajib difasilitasi pemerintah.
Baca juga: Hari Kesehatan Nasional, Pemkab Takalar Canangkan Digitalisasi Layanan Medis
Sesi berikutnya menghadirkan Wakil Direktur Pemberitaan Tribun Network Domuara Ambarita dan Wakil Pemimpin Redaksi Tribun Timur AS Kambie.
Keduanya membawakan materi tentang teknik penulisan narasi jurnal kegiatan dan publikasi informasi pembangunan.
Domuara Ambarita berbagi pengalaman tentang pentingnya sinergi antara media dan pemerintah dalam menyebarkan informasi publik yang edukatif.
AS Kambie memberikan panduan praktis menulis berita pemerintahan agar tetap menarik dan mudah dipahami masyarakat.
Peserta yang merupakan PPID dari berbagai OPD antusias mengikuti diskusi dan sesi tanya jawab dengan para narasumber.
Turut hadir Sekretaris Dinas Kominfo Takalar, Ayatullah Rawatib Daeng Romo, dan Kabid Kehumasan dan Komunikasi Publik, Andi Gunawan.
Kegiatan ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman antar-PPID dalam mengelola informasi dan dokumentasi di instansinya masing-masing.
Menjelang penutupan, Kepala Dinas Kominfo Takalar kembali memberikan arahan dan penegasan terhadap hasil pelatihan.
Ia berharap seluruh peserta mampu menerapkan hasil pendampingan dalam publikasi kegiatan dan layanan informasi publik.
Peserta Pelatihan sangat antusias dan penuh semangat hingga akhir kegiatan.(*)
| Bupati Takalar Serahkan Dokumen KUA-PPAS APBD 2026 Ke DPRD, Fokus Wujudkan Visi Misi |
|
|---|
| Pertama Kali Masuk Kabupaten Takalar, Komisioner KIP Sulsel Ungkap Trik Berhubungan LSM dan Wartawan |
|
|---|
| Hari Kesehatan Nasional, Pemkab Takalar Canangkan Digitalisasi Layanan Medis |
|
|---|
| Wakil Bupati Takalar: Pemda Komitmen 110 Desa dan Kelurahan Siaga TBC pada HKN |
|
|---|
| Inspektur Upacara Hari Pahlawan, Wabup Takalar Hengky Yasin: Perjuangan Kini Lewat Pengetahuan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251111-Domuara-Ambarita.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.