Bupati Sidrap Ajak Warga Dukung Andi Syaqirah di D’Academy 7
Bupati Syaharuddin Alrif mengajak seluruh masyarakat Sidrap untuk memberikan dukungan kepada Andi Syaqirah di D’Academy 7.
Penulis: Humas Setda Sidrap | Editor: Kiki Content Writer
Ringkasan Berita:
- Bupati Sidrap menerima keluarga Andi Syaqirah dan membahas persiapan tampil di Top 7 D’Academy 7.
- Andi Syaqirah dijadwalkan tampil dua malam berturut-turut dan diharapkan membawa kebanggaan bagi Sidrap.
- Bupati mengajak seluruh masyarakat memberikan dukungan dan menyaksikan penampilannya di Indosiar.
TRIBUN-TIMUR.COM - Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap) Syaharuddin Alrif mengajak seluruh masyarakat Sidrap untuk memberikan dukungan kepada Andi Syaqirah, putri daerah yang tampil di ajang D’Academy 7 2025 Top 7.
Ajakan tersebut disampaikan saat Bupati menerima kunjungan orang tua Andi Syaqirah di Lobi Kantor Bupati Sidrap, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu, Senin (17/11/2025).
Dalam pertemuan itu, Bupati bersama keluarga Andi Syaqirah membahas kesiapan sang finalis menjelang penampilannya di panggung kompetisi dangdut tersebut. Andi Syaqirah dijadwalkan tampil selama dua malam berturut-turut dengan harapan dapat mengharumkan nama Sidrap.
Syaharuddin menegaskan dukungan Pemerintah Kabupaten Sidrap terhadap talenta muda daerah dan mengajak masyarakat memberikan suara agar Andi Syaqirah dapat melaju ke babak selanjutnya.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Sidrap untuk menyaksikan dan mendukung warga kita yang tampil di Indosiar,” ujarnya.(*)
| Pemkab Sidrap Gelar Coffee Morning 'Paripurna', Bahas Evaluasi Kinerja dan Disiplin ASN |
|
|---|
| Tindaklanjuti Laporan Rumah Tidak Layak di Lasiwala, Bupati Sidrap Pastikan Segera Lakukan Perbaikan |
|
|---|
| Bupati Sidrap Tutup Campaniang Cup II, Armyl Junior Keluar sebagai Juara |
|
|---|
| Wabup Sidrap Nurkanaah Hadiri Launching Program Mandiri Benih di Makassar |
|
|---|
| Bupati Sidrap Bekali 70 Calon Transmigran Jelang Pelatihan di BBPPMT Yogyakarta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/bupati-sidrap-ajak-warga-dukung-syaqirah-di-DA-7.jpg)