Tribun RT RW
Rekrutmen Berbeda, Mattoanging Dibuka Umum, Kelurahan Baru Penunjukan Langsung Petugas TPS
Setiap TPS nantinya diisi oleh tiga petugas yang mengawal jalannya pemungutan serta penghitungan suara.
Penulis: Siti Aminah | Editor: Saldy Irawan
Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Sekretariat Daerah Kota Makassar mengalokasikan anggaran sekitar Rp700 juta untuk persiapan pelaksanaan Pemilihan Ketua RT/RW.
Anggaran tersebut digunakan untuk kegiatan sosialisasi serta rapat-rapat internal terkait tahapan pemilihan.
Kepala BPM Kota Makassar, Andi Anshar, menyampaikan bahwa pemilu raya RT/RW, BPM menjadi leading sector sekaligus panitia pelaksana bersama 15 kecamatan.
BPM bertanggung jawab atas keseluruhan proses hingga terpilihnya Ketua RT dan RW.
“Alokasi anggaran di BPM sekitar Rp700 juta untuk sosialisasi dan rapat-rapat persiapan pemilihan,” ujar Andi Anshar
Sementara itu, anggaran untuk kebutuhan teknis pelaksanaan pemilihan, seperti logistik dan honor petugas Tempat Pemungutan Suara (TPS), berada di masing-masing kecamatan.
Besaran anggaran berbeda-beda, disesuaikan dengan jumlah TPS di tiap kecamatan.
Setiap TPS akan melibatkan tiga sampai lima petugas yang berasal dari unsur tokoh masyarakat, pemuda, hingga perwakilan perempuan.
Penentuan TPS dilakukan berdasarkan jumlah RW.
Kota Makassar memiliki 1.005 RW, sehingga jumlah TPS mengikuti angka tersebut.
Secara keseluruhan, pemilihan ini akan menentukan 6.027 Ketua RT dan 1.005 Ketua RW.
Ketua RT dipilih dengan mekanisme satu KK satu suara, sedangkan Ketua RW dipilih oleh para Ketua RT terpilih.
Tahapan pemilihan meliputi persiapan, pendaftaran calon, verifikasi dan penetapan calon, kampanye terbatas, masa tenang, pemungutan dan penghitungan suara, masa sanggah, penetapan hasil, pengesahan, pelantikan, serta penyusunan timeline kegiatan.
| PJs Ketua RT RW jadi Petugas TPS |
|
|---|
| Adil Ketua RT Tiap Malam Ronda Demi Keamanan Warga Batua |
|
|---|
| Pertarungan Ketat Ketua RT Makassar! Pemkot Siapkan Mekanisme Lot Jika Suara Kandidat Imbang |
|
|---|
| Bagaimana Penentuan Suara Imbang saat Pemilihan RT? Pemkot Siapkan Opsi Lot |
|
|---|
| Pak RT Sang Penjaga Lorong! Perjuangan Indra Menghadapi Banjir dan Sampah di Batua Makassar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/PEMILIHAN-KETUA-RT-Ilustrasi-P.jpg)