Dugaan Korupsi Alsintan
Usut Dugaan Korupsi Alsintan, Kejari Soppeng Jadwal Periksa PPK, Dinas Pertanian dan Bupati
Suwardi Haseng kala itu menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi. Ia ikut menyalurkan Alsintan di sejumlah kelompok tani wilayah Soppeng.
Penulis: M. Jabal Qubais | Editor: Ansar
TRIBUNTIMUR.COM, SOPPENG - Kejaksaan Negeri (Kejari) Soppeng bakal periksa sejumlah pihak soal pengadaan alat mesin pertanian (alsintan) tahun 2022 dan 2023.
Belum ada konfirmasi dari pihak Pemerintah Kabupaten Soppeng soal rencana tersebut.
Kepala SeksiIntel Kejari Soppeng, Nazamuddin mengatakan tim penyelidik juga akan meminta keterangan Pejabat Pembuat Komitmen (PKK), pihak Dinas Pertanian Provinsi Sulawesi Selatan dan Bupati Soppeng, Suwardi Haseng.
Suwardi Haseng kala itu menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi.
Ia ikut menyalurkan Alsintan di sejumlah kelompok tani wilayah Soppeng.

"Minggu depan kami akan panggil PPK Dinas Pertanian Provinsi untuk diambil keterangannya," ujar Nazamuddin saat dikonfirmasi Tribun-Timur.com, Jumat (22/8/2025).
"Tidak menutup kemungkinan kami panggil juga Bupati Soppeng, Suwardi Haseng untuk dimintai keterangan," tambahnya.
Sebelumnya, Eks Sopir Pribadi Bupati Soppeng Suwardi Haseng, HK alias AL diperiksa Kejaksaan Negeri (Kejari) Soppeng perihal Alat Mesin Pertanian (Alsintan).
Kasi Intel Kejari Soppeng, Nazamuddin membenarkan pihaknya telah memeriksa HK alias AL, kemarin.
"Betul, tim penyelidik telah melakukan pemeriksaan terhadap mantan sopir pribadi Bupati Soppeng inisial HK alias AL, Rabu 20 Agustus," ujarnya saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp, Kamis (21/8/2025)
Kepada Tribun-Timur.com, Nazamuddin menjelaskan pihaknya telah dua kali melakukan pemanggilan guna mengambil keterangan.
"Panggilan pertama, HK alias AL tidak hadir dengan alasan sakit. Barulah pemanggilan kedua hadir dan mengakui ikut berperan membantu kelompok tani buat proposal kemudian ke bawa ke Dinas Pertanian Soppeng dan Dinas Pertanian Provinsi," jelasnya.
"HK juga beberapa kali ikut menyalurkan Alsitan jenis Hand Sprayer bersama mantan anggota DPRD Provinsi atau Bupati Soppeng saat ini," tambahnya.
Tak sampai di situ, dari hasil pemeriksaan dan fakta yang ada, pengadaan Alsintan jenis Hand Sprayer dilaksanakan dua kali, tahun 2022 dan 2023.
Bahkan, pengadaan Alsintan itu melibatkan SL, kerabat dekat oknum mantan Anggota DPRD Provinsi sekaligus Bupati Soppeng saat ini.
"Iya, gudang milik SL yang berlokasi di Jl Kemakmuran Soppeng menjadi tempat penyimpanan Alsintan," tandasnya.
Profil Suwardi Haseng
Nama: H. Suwardi Haseng, S.E.
Tempat dan Tanggal Lahir: Cabenge (Lilirilau), Kabupaten Soppeng – 31 Mei 1968.
Pekerjaan: Politikus dan pengusaha.
Menjabat sebagai Bupati Soppeng sejak 20 Februari 2025 (masa jabatan 2025–2030), dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto.
Karier Politik
DPRD Kabupaten Soppeng: Tiga periode berturut-turut (2004–2019).
DPRD Provinsi Sulawesi Selatan: Periode 2019–2024 mewakili daerah pemilihan Soppeng–Wajo
Pengusaha:
-Komisaris Utama PT Harapan Abadi Makmur
-Direktur CV Ardini Karya
-Wakil Ketua DPC 1 HISWANA MIGAS Makassar (sejak 2021)
Aktivitas Sosial dan Program Publik
Selama menjabat sebagai legislatif, aktif menyalurkan bantuan berupa:
-Sembako: Ribuan paket disalurkan kepada masyarakat (3.000 paket sebagai anggota DPRD Soppeng; 5.000–8.000 paket saat di DPRD Sulsel)
-Peralatan Pertanian: Menyalurkan tools seperti handsprayer, cultivator, combine harvester, serta pupuk organik dan pembangunan jalan tani mencakup delapan kecamatan.
-Usulan Pembangunan Infrastruktur: Meliputi ruas-ruas jalan provinsi, jembatan, normalisasi sungai, serta irigasi dan bendungan di beberapa wilayah.
Pilkada dan Pelantikan
Pada Pilkada Soppeng 2024, Suwardi Haseng maju sebagai calon bupati bersama Selle KS Dalle sebagai calon wakil bupati.
Pelantikan: dilaksanakan oleh Presiden Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta.
Kehidupan Pribadi & Latar Belakang
Pendidikan: Lulusan Universitas Hasanuddin (tahun 1994)
Keluarga:
Istri: Hj. Suwarni Burhan
Anak-anak: Lima orang—Muh Vikri Reski Ardini, Vehryl Aprialdi Ardini, Muh Vehral Maretndra, Vehbyl Alqatiri Ardini, dan Muh Verdogan Ardini. (*/tribun-timur.com)
Soppeng
Alsintan
Alsintan Soppeng
Bupati Soppeng
Korupsi Alsintan
Suwardi Haseng
Profil Suwardi Haseng
BMKG: Potensi Gempa di Takalar Rendah, Tapi Bisa Terdampak Tsunami dari Flores |
![]() |
---|
Guru PPPK Tersangka Asusila Bantah Akui Perbuatan, Ini Respons Kapolrestabes Makassar |
![]() |
---|
Kepala BPOM Taruna Ikrar: Kekuatan Kesehatan Sama Pentingnya Kekuatan Militer |
![]() |
---|
Kajari Bone Ahmad Jazuli Meninggal di Lampung |
![]() |
---|
Kalah Arab Saudi Sekali Lagi Garuda! |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.