Cuaca Hari Ini
20 Daerah di Sulsel Diprediksi Hujan Hari Ini 12 Juni, Termasuk Makassar
BMKG prediksi 20 daerah di Sulsel masih diguyur hujan Kamis ini, meski sudah masuk musim kemarau. Fenomena kemarau basah diperkirakan berlanjut.
Penulis: Faqih Imtiyaaz | Editor: Sukmawati Ibrahim
BMKG Makassar
CUACA SULSEL - Prakiraan Cuaca Sulsel pada Kamis (12/6/2025). Wilayah Selatan dan Barat akan diguyur hujan pada pagi hari, sementara utara Sulsel hujan di siang hingga sore hari.
Fenomena gelombang atmosfer seperti Kelvin, Equatorial Rossby, dan Madden Julian Oscillation (MJO) terjadi secara bersamaan, sehingga meningkatkan curah hujan.
"Aktivitas tiga fenomena ini secara gabungan menyebabkan peningkatan awan konvektif, sehingga menimbulkan peningkatan curah hujan secara otomatis," jelas Bagus saat dihubungi beberapa waktu lalu.
Dampak dari kondisi ini antara lain meningkatkan produksi padi, namun juga mengganggu pertumbuhan sejumlah tanaman dan memicu kenaikan harga ikan laut.
BMKG mencatat, kemarau basah kini semakin sering terjadi, bahkan durasinya lebih panjang dibandingkan biasanya. (*)
Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, Faqih Imtiyaaz
Halaman 2 dari 2
Berita Terkait: #Cuaca Hari Ini
Makassar Diguyur Hujan Ringan, BMKG: Kemarau Basah Masih Berlangsung |
![]() |
---|
Makassar dan Sekitarnya Diprediksi Hujan Ringan Akhir Pekan |
![]() |
---|
Fenomena Atmosfer Picu Banjir di Tiga Wilayah Sulsel |
![]() |
---|
Sinjai, Bone, dan Bulukumba Kebanjiran, BMKG Prediksi Hujan Berlanjut |
![]() |
---|
Hujan Deras Guyur Bulukumba dan Sinjai Sejak Dini Hari, Waspada Banjir |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.