Terseret Aliran Sungai, Bocah 9 Tahun di Takalar Ditemukan Tewas
Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari Polsek Pattalassang, awalnya korban berenang bersama 4 orang temannya di Sungai Salaka.
TRIBUN-TIMUR.COM, TAKALAR - Muhammad Rafli, anak usia 9 tahun, asal Kelurahan Salaka, Pattalassang, Takalar, tewas terseret aliran sungai, Jumat (21/3/2024).
Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari Polsek Pattalassang, awalnya korban berenang bersama 4 orang temannya di Sungai Salaka.
Lalu tiba-tiba korban terseret aliran sungai. Salah satu temannya, Dila (10), sempat berusaha menolong korban namun tidak sanggup menahan derasnya arus sungai.
Terpisah, Kakek korban Bakri Daeng Late juga merasa khawatir cucunya tak kunjung pulang sampai 16.50 Wita.
Bakri Daeng Late kemudian meminta tolong kepada warga sekitar untuk menghubungi Damkar Takalar untuk membantu mencari keberadaan cucunya.
Tidak lama kemudian, tim evakuasi yang terdiri dari Damkar, BNPB, Kepolisian, dan TNI turun melakukan pencarian.
Baca juga: Ibu-ibu Tak Bisa Menolong, Pemuda di Makassar Tewas Tenggelam di Kanal
Korban akhirnya berhasil ditemukan oleh salah satu tim pencari, Bripka Azhar Nasram, anggota Polsek Pattalassang.
"Ditemukan tersangkut di pohon yang ada di tengah sungai di kedalaman kurang lebih 150 cm," kata Kapolsek Pattalassang, Inspektur Satu Ahmad Saleh.
"Korban diperkirakan sudah berada dibawah air kurang lebih 2 jam dan masih mengenakan pakaian yang digunakan pada saat tenggelam," sambungnya.
Korban lalu dibawa ke rumahnya. Sesampai di rumah, ibu korban sempat meraba dada kiri korban dan merasakan adanya detak jantung.
Berharap masih bisa diselamatkan, korban pun dilarikan ke RSUD Padjonga Daeng Ngalle.
Namun, setelah dilakukan pemeriksaan medis, nyawa korban sudah tidak tertolong lagi. Tim dokter menyatakan korban telah meninggal dunia.
"Korban sudah meninggal dunia sebelum tiba di rumah sakit," kata Direktur RSUD Padjonga Daeng Ngalle, dr Ruslan Ramli.(*)
Firdaus Daeng Manye Tegaskan Maulid Cikoang, Tradisi Lokal Takalar yang Mendunia |
![]() |
---|
3 SPBU di Takalar Kosong Stok Pertalite, Jatah dari 16 Ton Turun 8 Ton |
![]() |
---|
Bupati Takalar Firdaus Daeng Manye Bakal Hadiri Maulid Langgaraka di Cikoang Siang Ini |
![]() |
---|
Program Prioritas Era Bupati Takalar Firdaus Daeng Manye: Infrastruktur, Digitalisasi, BPJS |
![]() |
---|
Cara Bupati Takalar M Firdaus Daeng Manye Sejahterakan Warga: Kucurkan Rp 10 M Bayar Iuran BPJS |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.