Pilgub Sulsel
Danny Pomanto Siapkan Kejutan Jelang PPP Umumkan Jagoannya Bertarung di Pilgub Sulsel 2024
PPP menjadi partai penentu bagi Danny Pomanto saat ini agar memenuhi persyaratan untuk mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Penulis: Renaldi Cahyadi | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bakal calon Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Moh Ramdhan Pomanto tunggu kepastian PPP.
Pasalnya saat ini, PPP berpotensi untuk berpaling dari Wali Kota Makassar itu.
PPP menjadi partai penentu bagi Danny Pomanto saat ini agar memenuhi persyaratan untuk mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Dimana, setiap kandidat diwajibkan memiliki minimal 17 di parlemen Sulsel agar dapat mendaftar sebagai calon Gubernur Sulsel.
PPP diketahui memiliki delapan kursi di parlemen Sulsel pada pemilu 2024 kemarin.
Tentu saja, kursi dari PPP dapat menambah jumlah kursi dari PDIP (enam kursi) dan PKB (delapan kursi).
Danny mengatakan, telah melakukan komunikasi dengan Amir Uskara untuk Kepastian dari PPP.
Pasalnya, ia telah mendapatkan surat tugas dari PPP untuk maju sebagai calon Gubernur Sulsel.
"Saya sudah bicara sama PPP lewat Amir Uskara, insyaallah sekitar tanggal 20 Agustus juga PPP akan menyampaikan (keputusannya)," katanya, Kamis (15/8/2024).
Hingga saat ini, kata Danny, ia sama sekali belum mengetahui bagaimana keputusan dari PPP.
"Saya belum tahu, cuma dia bilang sekitar tanggal 20 ada kepastian," ungkapnya.
Danny mengaku percaya jika para ketua partai akan memilih calon terbaik untuk diusungnya dalam Pilkada serentak mendatang.
"saya percaya ketua-ketua partai adalah sosok-sosok politisi yang negarawan, ini persoalan demokrasi," jelasnya.
* Berikut Jadwal Tahapan Pilkada 2024
27 Februari-16 November 2024: Pemberitahuan dan pendaftaran pemantau pemilihan;
| 5 Politisi Perempuan Peluang Kandidat Gubernur Sulsel |
|
|---|
| Andi Sudirman dan Fatmawati Rusdi Tak Hadir di Rapat Paripurna Penetapan Gubernur Sulsel 2025-2030 |
|
|---|
| Jubir Andalan Hati: Selamat kepada Danny Pomanto dan Azhar Arsyad |
|
|---|
| Jadwal Sidang Pilgub Sulsel di MK, Anwar Ilyas Siap Tangkis Gugatan Danny Pomanto - Azhar Arsyad |
|
|---|
| Tim Hukum Sudirman-Fatma Ajukan Diri Pihak Terkait di MK, Siapkan Bukti Bantu KPU Sulsel |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.