Jusuf Hamka Blak-blakan Ungkap Kondisi Partai saat Mundur dari Golkar, Sebut Airlangga Terzalimi
Dengan mengenakan baju berwarna hitam, Babah Alun membawa kertas surat pengunduran diri yang ditulis tangan.
TRIBUN-TIMUR.COM - Bos jalan tol, Jusuf Hamka resmi mengundurkan diri dari Partai Golkar.
Jusuf Hamka menyerahkan surat pengunduran dirinya sebagai kader partai di markas Golkar di Slipi, Jakarta Barat pada Senin (12/8/2024).
Dengan mengenakan baju berwarna hitam, Babah Alun membawa kertas surat pengunduran diri yang ditulis tangan.
Ada empat poin yang tertulis dalam surat tersebut dan diduga menjadi alasan Babah Alun mengundurkan diri sebagai kader Golkar.
Hanya saja, tulisan tangan itu tak nampak jelas.
Pada saat akan menyerahkan surat pengunduran dirinya, Babah Alun mengungkapkan bahwa Indonesia akan baik-baik saja meski partai politik tidak.
"Indonesia akan baik-baik saja walaupun parpolnya mungkin tidak baik-baik saja," katanya dikutip dari YouTube Kompas TV.
Jusuf Hamka juga mengungkapkan mundurnya dia dari Partai Golkar sekaligus mengonfirmasi penarikan diri dari pencalonannya sebagai cawagub untuk Jakarta dan Jawa Barat.
Dia ingin agar bisa menjadi pribadi yang bebas dan memberi manfaat bagi semua orang tanpa terbatas wilayah tertentu.
Setelah itu, Jusuf Hamka pun masuk ke Kantor DPP Partai Golkar untuk menemui Sekjen Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus.
Jusuf Hamka Mundur karena Alasan Keluarga dan Tak Ingin Bernasib seperti Airlangga
Sebelumnya, Jusuf Hamka sudah mengumumkan bahwa dirinya turut mundur sebagai kader Golkar pada Minggu (11/8/2024).
Ada beberapa alasan sehingga bos jalan tol ini memutuskan mundur dari dunia politik.
Pertama terkait keluarga yang dikatakan Jusuf Hamka telah tidak setuju dirinya masuk dunia politik.
"Jadi keluarga sarankan, 'Udah, jadi orang bebas, jadi pekerja sosial sesuai cita, sesuai Bunda Theresa.' Ya sudah kembali lagi ke khittah, khittah-nya kan sebagai Bunda Theresa maunya," katanya.
| Pengamat Politik Unhas: Appi Miliki Kekuatan Politik, IAS Kompeten Pimpin Golkar Sulsel |
|
|---|
| Plt Ketua Golkar Sulsel Jadi Rebutan, Idrus Marham dan Ali Mochtar Ngabalin |
|
|---|
| Bocoran! DPP Golkar Bakal Tunjuk Plt Ketua Golkar Sulsel |
|
|---|
| Kadir Halid Masih Pertimbangkan Maju atau Tidak Sebagai Calon Ketua Golkar Sulsel |
|
|---|
| SK Taufan Pawe Dkk 9 Hari Lagi Berakhir, Bahlil Bisa Tunjuk Plt Ketua DPD I Golkar Sulsel |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Pengusaha-jalan-tol-Jusuf-Hamka-alias-Babah-Alun-mendatangi-Kantor-DPP-Partai-Golkar-Slipi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.