Pilkada Jakarta
Peluang Ridwan Kamil Menang Pilkada Jakarta Tipis Jika Lawan Jagoan Nasdem, Pengamat: Jangan Heran
Meski disebut calon kuat di Pilgub DKI Jakarta, namun jagoan Partai Nasdem belum terkalahkan.
Kini Anies tengah menggugat hasil Pilpres tersebut di MK, dan hasilnya diputuskan pada 22 April 2024.
“Ya Pak Anies menjawabkan,’Saya akan menyelesaikan proses MK,’” ujarnya.
Di sisi lain, ia menyebutkan, ada dua nama lain yang tengah dipertimbangkan Nasdem untuk maju Pilkada DKI Jakarta 2024.
Pertama, Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni.
Kedua, Ketua DPW Partai Nasdem DKI Jakarta Wibi Andrino.
Menurut dia, Sahroni punya mimpi ingin menjadi presiden.
Atas dasar itu, Nasdem melihat salah satu langkah yang bisa diambil lebih dulu yakni menjadi Gubernur Jakarta.
“Tapi sebagai sebuah stepping stone, kita bisa bilang kakak Roni, sebelum presiden harus melangkah (jadi gubernur) dulu, kan bisa,” tutur Wily.
Airlangga: Ridwan Kamil OTW jakarta
Sementara itu, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengatakan, Ridwan Kamil diberi penugasan oleh Golkar untuk maju di Pilkada DKI Jakarta.
Airlangga menyinggung baliho Ridwan Kamil yang sempat membuat heboh dengan tulisan "OTW Jakarta".
"Untuk DKI, Golkar sudah mengeluarkan surat penugasan kepada kader yang on the way ke Jakarta, Pak Ridwan Kamil. Nah kami masih nunggu kapan akan sampai Jakarta," ujar Airlangga saat ditemui di Hotel Le Meridien, Jakarta, Minggu (7/4/2024) malam, dikutip dari Kompas.com.
Sama seperti NasDem yang juga membuka peluang kepada Sahroni dan Wibi, Golkar pun menyiapkan calon lain selain Ridwan Kamil.
Mereka adalah Ketua Umum Bidang Penggalangan Strategis DPP Partai Golkar, Erwin Aksa dan Ketua DPD Golkar Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar.
"Saudara Erwin Aksa sudah pasang baliho juga di Ratu Plaza. Saya belum tanya maksudnya apa. Tetapi pilpres, pileg sudah lewat, tetapi balihonya masih dipasang," ucapnya sambil tertawa.
| Ada Apa dengan KIM Plus? Tak Seorang Pun Ketum Hadiri Kampanye Ridwan Kamil dan Suswono di Jakarta |
|
|---|
| Profil & Rekam Jejak Jusuf Hamka Bos Jalan Tol Siap Dampingi Kaesang di Jakarta, Harta Lebih Rp15 T |
|
|---|
| PDIP Siapkan 5 Jagoan di Pilkada Jakarta 2024, Satu Orang Bukan Kader dan Pernah Jadi Rival |
|
|---|
| Pantas Golkar Ingin Paketkan Kaesang- Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta, Rencana Lain Diungkap Pengamat |
|
|---|
| Golkar Sudah Ragu Dorong Ridwan Kamil Bertarung di Pilkada Jakarta, KIM Mulai Pecah Kongsi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Ridwan-Kamil-disebut-sulit-memenangkan-Pemilihan-Gubernur-DKI-Jakarta-pada-Pilkada-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.