Tantangan Bawaslu di Pemilu 2024 Politik Uang Jalur Transfer
Muhammad Zainal Asnun mengatakan problem politik uang masuk dalam tantangan Bawaslu.
Penulis: M Yaumil | Editor: Saldy Irawan
TRIBUNPAREPARE.COM, PAREPARE - Tantangan Bawaslu di Pemilu 2024 yakni politik uang jalur transfer.
Politik uang jalur transfer ini tantangan yang bakal dihadapi Bawaslu.
Zaman yang serba digital ini membuat politik uang tradisional juga mengalami pergeseran ke arah digital.
Ketua Bawaslu Kota Parepare Muhammad Zainal Asnun mengatakan problem politik uang masuk dalam tantangan Bawaslu.
"Inilah memang yang lagi marak juga politik uang jalur transfer itu, kami juga sementara menunggu kira-kira bagaimana sikap pimpinan kami di provinsi," katanya kepada tribun timur, Sabtu (12/11/2022) siang.
Politik uang jalur transfer masuk dalam pelanggaran pemilu.
Namun problem ini belum menemukan solusi terkait cara melacak politik uang jalur transfer tersebut.
"Sudah masuk dalam daftar inventaris masalah, daftar titik kerawanan politik uang," ujarnya
Dia menjelaskan politik uang ini dalam pembicaraan Bawaslu kabupaten kota
Namun demikian, Bawaslu Parepare belum bisa mengambil sikap terkait problem tersebut.
Pihaknya masih menunggu arahan dari provinsi serta pembacaan mengenai antisipasi problem itu.
"Jadi ini sementara marak juga dibahas cuma kita ini di tingkat bawaslu kabupaten belum bisa menyatakan sikap sebenarnya bagaimana ini kami juga menunggu arahan ini," imbuh Zainal.
Politik uang jalaur transfer disatu sisi melanggar peraturan pemilu serta disisi lain pengungkapannya memasuki ranah privat seseorang.
Transaksi politik uang jalur transfer dapat ditelusuri namun harus melibatkan berbagai pihak.
"Tekhnisnya kita ini mau mencari tahu kira-kira strategi apa yang dipakai oknum-oknum untuk memuluskan politik uangnya lewat jalur transfer itu," tambahnya.
Isu soal politik uang mencuat bersamaan dengan berkembangnya transaksi via digital.
Tidak menutup kemungkinan untuk antisipasi problem ini Bawaslu menggandeng pihak lain.
"Inilah mungkin yang akan kita bahas kedepan, kita juga menunggu petunjuk ini. Mungkin termasuk dengan melibatkan sentragakumdu nanti membahas itu di rakor-rakor bersama," pungkasnya.
Laporan Kontributor TribunParepare.com, M Yaumil