Bentuk Cinta Kasih, Klenteng Kwan Kong Salurkan Bantuan Beras Bagi Warga Kurang Mampu
Bantuan diserahkan berupa beras, dan diberikan kepada masyarakat pra sejahtera melalui berbagai organisasi sosial seperti panti asuhan di Makassar.
Penulis: Hasan Basri | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Pengurus Yayasan Klenteng Kwan Kong, menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (25/08/2019).
Bantuan diserahkan berupa beras, dan diberikan kepada masyarakat pra sejahtera melalui berbagai organisasi sosial seperti panti asuhan di Makassar.
Menurut Wakil Sekretaris Yayasan Klenteng Kwan Kong, Miguel Dharmadjie mengatakan, bantuan beras tersebut disalurkan di beberapa panti asuhan di Makassar.
Pedagang Korban Kebakaran Pasar Tempe Sesalkan Sikap Pemda Wajo, Ada Apa?
Perkenalkan Potensi Wisata, Ada Event Jelajah Alam di Bacukiki
130 Santri Pagar Nusa Sulbar Ikuti UKT di MAN Majene
"Seperti panti asuhan, panti jompo, panti anak cacat, perkumpulan marga dan organisasi sosial lainnya," kata Miguel Dharmamajdie kepada Tribun.
Beras yang disalurkan oleh Klenteng Kwan Kong kata dia, merupakan sumbangsi dikumpul dari umat Buddha di Makassar dan sekitarnya.
"Bantuan ini diberikan sebagai bentuk cinta kasih dan welas asih kepada sesama, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan," sebutnya.
Miguel mengatakan, pemberian bantuan sudah sering dilakukan oleh Umat Budha lewat Yayasan Klenteng Kwang Kong, untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.
"Tak hanya beras, biasanya juga menyalurkan mie Instan," tuturnya.
Dia berharap dengan bantuan yang disalurkan bisa bernilai ibadah dan bermanfaan bagi masyarakat.
Langganan Berita Pilihan
tribun-timur.com di Whatsapp
Via Tautan Ini http://bit.ly/watribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
Pedagang Korban Kebakaran Pasar Tempe Sesalkan Sikap Pemda Wajo, Ada Apa?
Perkenalkan Potensi Wisata, Ada Event Jelajah Alam di Bacukiki
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/pengurus-yayasan-klenteng-kwan-kong-menyalurkan-bantuan-berupa-beras.jpg)