Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Persiapan Mutasi, 34 Pejabat Eselon II Bone Ikut Assessment di Makassar

Assessment berlangsung di kantor Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan, Kota Makassar, selama dua hari.

Penulis: Justang Muhammad | Editor: Sudirman
Justang/Tribun Timur
Jajaran pejabat eselon II Bone yang mengikuti apel pasca libur lebaran beberapa waktu lalu di halaman Masjid Agung Bone. 

TRIBUNBONE.COM, TANETE RIATTANG-  Sebanyak 34 pejabat jajaran eselon II lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone, bakal menjalani assessment, Jumat (21/6/2019).

Assessment berlangsung di kantor Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan, Kota Makassar, selama dua hari, Jumat - Sabtu (21-22/6/2019).

Baca: Bantu Korban Kebakaran, Komunitas As Magic Beri Donasi Rp 24 Juta ke Kakek Arsyad

Baca: Begini Pengalaman Rocky Gerung Bimbing Dian Sastro Tulis Skripsi, Sebut si Aktris Pintar Karena Ini?

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bone, Andi Islamuddin mengatakan, assessment dalam rangka penataan jabatan, untuk melihat kemampuan dan kesesuaian pejabat, dan jabatan yang akan ditempati.

Para pejabat eselon II, bakal menjalani sejumlah rangkaian assessment, mulai dari pemahaman akan posisinya, kompetensinya, capaianya, dan kesesuaian jabatan yang ditempati saat ini.

Dalam waktu dekat ini, Bupati Bone Dr A Fahsar M Padjalangi bakal segera merombak kabinetnya, atau mutasi lingkup pejabat eselon II Bone.

Mutasi tersebut merupakan mutasi perdana, Bupati dan Wakilnya Dr A Fahsar M Padjlangi - Ambo Dalle usai kembali memenangkan Pilkada Bone 2018 lalu.

"Hasilnya nanti akan saya pertimbangkan, untuk penentuan posisi jabatan yang cocok, maupun jabatan setingkat eselon II yang lowong saat ini. Apalagi ada sejumlah pejabat pensiun," kata Fahsar, kemarin.

Saat ini, sejumlah jabatan yang lowong yakni, Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DKPP), Kepala Dinas Perindustrian, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Pengairan Dan Sumber Daya Air (PSDA) dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). (TribunBone.com)

Laporan Wartawan TribunBone.com @juzanmuhammad

Langganan Berita Pilihan 
tribun-timur.com di Whatsapp
Via Tautan Ini http://bit.ly/watribuntimur

Subscribe YouTube Tribun Timur

Juga Follow IG resmi Tribun Timur

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved