OPINI
OPINI: Mengenal Had Kifayah
Ditulis Dr Ilham Kadir MA, peneliti MIUMI dan Wakil Ketua Ikatan Alumni Beasiswa Baznas
Hasil perhitungan had kifayah menunjukkan bahwa rata-rata kebutuhan hidup layak masyarakat Indonesia adalah minimal 3 juta perkeluarga setiap bulan.
Sedangkan perorangan sekitar 780 ribu perbulan. Walaupun angka-angka tersebut bisa saja berkurang dan bertambah sesuai teritorial sekitar Indonesia.
Karena itu, berdasarkan kajian Baznas, keluarga dengan pendapatan di bawah 1 juta perbulan menjadi prioritas utama untuk mendapatkan bantuan zakat, infak dan sedekah.
Selanjutnya keluarga dengan penghasilan 1 juta hingga 2 juta perbulan menjadi prioritas kedua untuk dibantu.
Sedangkan keluarga dengan penghasilan 2 juta hingga 3 juta menjadi prioritas ketiga.
Dengan lahirnya kajian had kifayah ini, maka Baznas secara khusus tidak boleh lagi berdebat kusir siapa yang utama untuk dibantu. Sehingga dana-dana umat yang dikelola benar-benar dirasakan manfaatnya.
Filosofi Baznas adalah menebar manfaat zakat sebanyak mungkin, jika itu terwujud maka umat akan semakin percaya pada tata kelola Baznas sehingga zakat dapat menjadi tonggak membangun peradaban. Wallahu A’lam! (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/baznas-enrekang_20170308_224444.jpg)