Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

2 Tahun Jabat Dandim 1403 Sawerigading, Ini Pengalaman Berharga Letkol Cecep

Selama menjabat kurang lebih dua tahun 10 bulan, Cecep Tendi Sutandi menerima banyak pengalaman berharga.

Penulis: Hamdan Soeharto | Editor: Mahyuddin
hamdan/tribunpalopo.com
Mantan Dandim 1403 Sawerigading Letkol Kav Cecep Tendi Sutandi 

Laporan Wartawan TribunPalopo.com, Hamdan Soeharto

TRIBUNPALOPO.COM, WARA - Bekas Dandim 1403 Sawerigading Letkol Kav Cecep Tendi Sutandi dimutasi ke Kodam XVI Pattimura sebagai Waaster Kasdam.

Selama menjabat kurang lebih dua tahun 10 bulan, Cecep Tendi Sutandi menerima banyak pengalaman berharga.

"Anggota saya itu tidak bisa dikerasi dan tidak bisa juga terlalu dimanja, jadi kalau anggota saya punya salah langsung dapat hukuman lari 30 putaran mengelilingi Lapangan Gaspa," kata Cecep Sutandi, Senin (22/1/2018).

Ia menambahkan, Kodim 1403 Sawerigading adalah wilayah yang sangat luas dibanding wilayah lain.

Wilayah itu terdiri dari Kota Palopo, Kabupaten Luwu, Luwu Utara dan Luwu Timur.

Baca: Sertijab, Ini Damdim 1403 Sawerigading Palopo yang Baru

"Kalau di Luwu Timur saya pernah mandi lumpur sama bupati, di Luwu kita punya pengalaman dengan rekan-rekan petani dan di Palopo banyak konflik diselesaikan," ucapnya.

Di antara pengalaman itu, ada satu yang tidak bisa dilupakannya, yaknipernah mencari korban pesawat Avia Star di kaki Gunung Latimojong, Kabupaten Luwu.

"Ini sangat berharga, kita jalan jam enam pagi sampai jam enam sore. Bahkan nginap di atas gunung kehabisan bekal dan kehabisan air minum," tutur Cecep.

Sebelum meninggalkan Palopo dan bertugas di Ambon, Cecep Sutandi mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat di Luwu Raya dan memohon maaf atas segalah kekurangan.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved