TRIBUN-TAKALAR.COM - Bupati Takalar Mohammad Firdaus Daeng Manye menjabat mesra tangan Syamsari Kita di resepsi pernikahan putrinya.
Resepsi pernikahan Safirah Mujahidah, anak Syamsari, yang digelar di Hotel Universitas Hasanuddin, Makassar, Minggu 16 November 2025.
Safirah menikah dengan Darwin SH, seorang hakim Pengadilan Negeri Majene.
Pada prosesi akad, Syamsari Kitta bertindak sebagai wali nikah sekaligus memimpin ijab kabul.
Wakil Menteri Luar Negeri, Anis Matta, hadir sebagai saksi sekaligus tamu kehormatan dalam acara tersebut.
Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, turut menghadiri resepsi dan memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai.
Namun perhatian tamu undangan tertuju pada momen ketika Daeng Manye memasuki ruangan dan disambut langsung oleh Syamsari.
Meski pernah berhadapan ketat di Pilkada Takalar 2024, keduanya memperlihatkan hubungan yang cair dan penuh kehangatan.
Syamsari menyambut Daeng Manye dengan senyum lebar.
Sementara Daeng Manye merangkul tangan Syamsari sebagai tanda penghormatan.
Percakapan ringan di antara keduanya tampak mencairkan suasana, seolah memupus rivalitas politik yang pernah ada.
Momen tersebut diawali dengan pelukan singkat kalu foto bersama.
Pada Pilkada 2024 Firdaus Daeng Manye berpasangan dengan Hengky Yasin.
Sementara Syamsari Kitta berpasangan dengan Natsir Ibrahim.
Firdaus Daeng Manye dan Hengky Yasin menang telak 70 persen-20 % atas Syamsari Kitta-Natsir Ibrahim.