Gelar Retail Gathering, Semen Tonasa Beri Penghargaan untuk Toko dan Distributor Terbaik
Semen Tonasa gelar Retail Gathering di Kaltim dan Sulsel, beri penghargaan untuk toko dan distributor terbaik.
Penulis: Nurul Hidayah | Editor: Kiki Content Writer
Ringkasan Berita:
- Semen Tonasa menggelar Retail Gathering di Kaltim dan Sulsel sebagai apresiasi bagi toko serta distributor terbaik.
- Sejumlah pimpinan SIG dan Semen Tonasa hadir, memberikan penghargaan dalam berbagai kategori untuk mitra penjualan.
- Kegiatan ini menegaskan komitmen perusahaan memperkuat kolaborasi dan jaringan distribusi untuk mendukung industri konstruksi nasional.
TRIBUNPANGKEP.COM, PANGKEP - PT Semen Tonasa menggelar kegiatan Retail Gathering di dua wilayah strategis, yakni Kalimantan Timur dan Sulawesi Selatan.
Agenda ini menjadi momentum perusahaan untuk memberikan apresiasi kepada toko dan distributor yang selama ini menjadi mitra utama dalam mendukung distribusi dan pertumbuhan pasar Semen Tonasa.
Apresiasi diberikan Semen Tonasa kepada para Toko mitra di Kalimantan Timur melalui Retail Gathering yang dilaksanakan di Hotel Aston Samarinda, Kamis (13/11/2025) lalu.
Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Operasi PT Semen Tonasa, Mochamad Alfin Zaini, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Sulaiha Muhyidin, Group Head of Supply Chain SIG Andi Krishna Arinaldi, GM Market Planning & Development Rendra Jakadilaga, serta para distributor dan pemilik toko di wilayah tersebut.
Direktur Operasi PT Semen Tonasa, Mochamad Alfin Zaini, menegaskan pentingnya peran pemilik toko sebagai ujung tombak distribusi produk.
"Selain bangga menggunakan produk asli Indonesia, kita juga berkontribusi dalam pembangunan negeri dan mendukung program pemerintah. Malam kebersamaan ini bukan hanya mengenang perjalanan, tetapi juga menatap masa depan bersama, saling menguatkan, dan terus bangga membangun negeri dari fondasi yang kita bangun bersama,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) dan PT Semen Tonasa memberikan penghargaan kepada toko-toko berprestasi dalam beberapa kategori.
Mulai dari The Loyalty Icon, The Power Performance, The Rising Star, serta sejumlah penghargaan khusus bagi toko dengan penjualan terbaik.
Sebelumnya, PT Semen tonasa juga menghelar kegiatan Retail Gathering Sulsel berlangsung meriah di Hotel Claro Makassar, Sabtu (15/11/2025).
Sebanyak 129 toko dan 275 tamu undangan hadir, termasuk enam distributor resmi PT Prima Jaya Karya, PT Prima Kencana Rejeki, PT Sepuluh Bersatu Unggul, PT Kokoh Kuat Terpercaya, PT Jaya Mas Utama, dan PT Luwu Tongkonan Utama.
Sejumlah pimpinan SIG dan Semen Tonasa turut hadir, di antaranya Direktur Utama PT Semen Tonasa Anis GM Operasi Ari N.K, Group Head of Marketing SIG Gathut Wicaksono, GM Brand & Product Management SIG Sasha Media, GM Market Planning & Development Rendra Jakadilaga, serta GM Finance & Accounting Endah Sulistyo Haryani.
Dalam sambutan virtualnya, Direktur Utama SIG, Indrieffouny Indra, menekankan pentingnya sinergi antara perusahaan dan jejaring penjualan.
"Kemitraan yang solid antara SIG dan seluruh jaringan toko adalah kunci memperkuat industri semen nasional. Peran toko dan distributor sangat penting dalam menjaga ketersediaan produk dan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.
Direktur Utama PT Semen Tonasa, Anis, juga memberikan apresiasi mendalam kepada para mitra.
| Dirut PT Semen Tonasa Jadi Pembicara di Depan Pelaku Usaha dan Pejabat Daerah |
|
|---|
| Semen Tonasa Salurkan Bantuan untuk Korban Puting Beliung dan Kebakaran di Pangkep |
|
|---|
| Semen Tonasa Rayakan HUT ke-57, Dorong Semangat Transformasi dan Kebersamaan |
|
|---|
| Semen Tonasa Gandeng 7 Bupati Walikota di Sulsel Sulap Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif |
|
|---|
| Tiap Hari, Semen Tonasa Siap Olah 150 Ton Sampah Plastik Warga 11 Desa 3 Kecamatan di Pangkep |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/RETAIL-GATHERING-PT-Semen-Tonasa.jpg)