Nasib Fadhil Kiper Persib Bandung Jebolan Diklat, Disiksa dan Dipaksa Tipu Orang Kaya di Kamboja
Di Kamboja, remaja 18 tahun itu dipaksa menipu dengan modus percintaan. Setiap hari Rizki harus memenuhi target mencari kontak orang kaya.
Informasi mengenai seleksi tersebut didapat Riski dari media sosial Facebook.
"Jadi awalnya itu, orang tuanya bilang kalau anaknya mau ikut seleksi pemain bola untuk klub di Medan, PSMS Medan. Katanya mau ikut seleksi ke Jakarta dulu, lalu langsung ke Medan. Itu dapet informasi dari Facebook," ujar Imas, Selasa (18/11/2025).
Fadhil pun berangkat dari Kabupaten Bandung ke Jakarta untuk terbang ke Sumatera Utara.
Bukannya sampai ke Medan, Fadhil justru terbang ke Kamboja.
"Berangkat dari Bandung ke Jakarta itu sendiri, dijemput oleh travel. Tanggal 26 Oktober. Tanggal 27 Oktober itu ada unggahan tiket pesawat dari Fadil rute Jakarta-Medan-Kualanamu. Tapi pada 4 November, anaknya bilang ada di Kamboja," ucapnya.
Pada awalnya, Imas belum memiliki rasa curiga kepada pihak yang mengaku sebagai manajer tersebut.
Namun, seiring berjalanya waktu, rasa curiga itu muncul usai beberapa kejanggalan terjadi di keberangkatan cucunya.
"Saya masih komunikasi dengan orang itu. Dia juga sempat menelpon dan memberikan kabar kalau Fadil sedang makan atau sedang berada di suatu tempat. Yang mulai saya jadi heran itu, orang itu WA-an sama saya tapi tidak memberikan kabar kalau Fadil ada di Medan. Baru ketika Fadil bilang ada di Kamboja, orang itu hilang," ujarnya.
Dapat kekerasan
Hal senada juga disampaikan ayah Fadhil, Dedi Solehudin (42).
Ia mengatakan tawaran kontrak untuk bermain sepak bola di klub profesional asal Medan, Sumatera Utara ternyata palsu.
Fadhil justru dibawa ke Kamboja.
Dia dipaksa bekerja sebagai "penipu" dengan modus platform percintaan.
"Anak saya bilang ada kontrak main bola di Medan selama satu tahun. Lalu dijemput ke sini pakai travel, terus dibawa ke Jakarta. Tapi di Jakarta, bukannya ke Medan, malah ke Malaysia. Sebelum akhirnya ke Kamboja," ujar Dedi Solehudin dikutip dari TribunJabar.
Sesampainya di Kamboja, Fadhil sempat berkomunikasi dengannya ayahnya.
| Inilah Tawaran Menggiurkan Persib Bandung Agar Bojan Hodak Tak Latih Timnas Indonesia |
|
|---|
| Bojan Hodak Stay di Persib Banding hingga 2028? Ini Bocorannya |
|
|---|
| Bobotoh Siap-siap Kecewa! Keuntungan Timnas Indonesia Jika Datangkan Bojan Hodak dari Persib Bandung |
|
|---|
| Libero Terbaik Proliga 2025 Done Deal Bandung BJB Tandamata, Ayahnya eks Kiper Persib Bandung |
|
|---|
| Daftar Calon Pengganti Bojan Hodak di Persib Bandung, Eks Pelatih PSM Makassar Masuk Radar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Siti-Rohanah-52-warga-Kelurahan-Pesawahan.jpg)