Tribun RT RW
Ika Bohari, Sosok Perempuan di Garis Depan Pelayanan Warga
Ika, yang lahir di Ujung Pandang pada 25 Mei 1992, mulai mengemban tugas sebagai Pjs Ketua RT sejak Maret 2025.
Penulis: Tim Redaksi Tribun Timur | Editor: Saldy Irawan
Aktivitas industri rumahan ini tidak hanya menghidupkan roda perekonomian, tetapi juga mempererat hubungan sosial antarwarga.
Meski kesibukan warga cukup tinggi, Ika berhasil menjaga suasana rukun dan harmonis di lingkungannya.
Ia rutin berkoordinasi dengan RW, lurah, dan pihak kelurahan untuk memastikan program pemerintah tersampaikan dengan baik ke masyarakat.
Kehadiran Ika sebagai pemimpin RT perempuan dianggap membawa warna baru.
Dengan pendekatan yang lembut namun tegas, ia mampu menjadi pengayom bagi semua lapisan warga baik laki-laki maupun perempuan, tua maupun muda.
“Bagi saya, jadi RT itu bukan sekadar jabatan. Tapi amanah untuk melayani warga dengan ikhlas. Selama kita niatnya tulus, insyaallah semua bisa berjalan lancar,” tegasnya.
Kini, di bawah kepemimpinan Ika Bohari, RT 02/RW 09 Balang Baru terus berupaya menjadi lingkungan yang aman, bersih, dan guyub.
Ia berharap semangat kebersamaan yang telah terbangun dapat terus dijaga, agar warga semakin sadar pentingnya gotong royong dan saling peduli.
| Sosok Ketua RT Batua, Syamsurya Gerakkan Warga Melawan Tumpukan Sampah |
|
|---|
| 15 Camat dan 153 Lurah se-Makassar Tentukan Jadwal Pemilihan RT di BalaiKota |
|
|---|
| Sosok Sudarni Said, IRT Penggerak Program Urban Farming di Batua |
|
|---|
| Mekanisme Pemilihan Ketua RW Masih Belum Jelas, Lurah Panampu Tunggu Juknis |
|
|---|
| Pemilihan RT Tak Kunjung Jelas, Warga Gelisah, Pjs RT Ikut Bingung |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.