Penculikan Bilqis
Sosok Iptu Nasrullah Polisi Berjasa Temukan Bilqis di Jambi, Lulusan Doktor Ilmu Hukum Unhas
Bilqis diculik di Taman Pakui Sayang, Jl Andi Pangerang Petta Rani, Makassar, Sulsel, Minggu (2/11/2025).
Ringkasan Berita:
- Iptu Nasrullah, Kanit Reskrim Polsek Panakkukang, menjadi salah satu dari lima polisi yang berjasa menemukan Bilqis, bocah empat tahun yang diculik di Makassar dan ditemukan di Jambi.
- Polisi asal Jeneponto kelahiran 21 Juni 1987 ini bukan hanya dikenal karena dedikasinya di lapangan, tetapi juga karena prestasinya di dunia akademik.
- Ia bergelar Doktor Ilmu Hukum dari Universitas Hasanuddin, dengan disertasi berjudul “Urgensitas Digital Forensik pada Tahap Penyidikan Tindak Pidana Elektronik.”
TRIBUN-TIMUR.COM - Profil Iptu Nasrullah salah satu polisi berjasa menemukan Bilqis (4).
Bilqis diculik di Taman Pakui Sayang, Jl Andi Pangerang Petta Rani, Makassar, Sulsel, Minggu (2/11/2025).
Ia baru ditemukan sepekan kemudian di Kabupaten Merangin, Jambi pada Sabtu 8 November.
Polisi menangkap 2 warga Kabupaten Merangin.
Keduanya adalah Mery Ana (42) dan Ade Friyanto Syaputera (36).
Baca juga: Cerita Bilqis dan Harapan untuk Lingkungan Ramah Anak
Mery merupakan warga Jalan Tembesu, Kelurahan Pematang Kandis, Kecamatan Bangko, Merangin.
Ade warga di Kampung Baru 2, Pasar Bangko, Kecamatan Merangin.
Polisi menduga mereka merupakan bagian dari jaringan perdagangan anak lintas provinsi yang menjual korban hingga ke wilayah Jambi.
Ada lima polisi mendapat penghargaan dari Pemkot Makassar setelah berhasil menemukan Bilqis.
Yaitu AKP Hamka Kanit Jatanras Polrestabes Makassar, Iptu Nasrullah Kanit Reskrim Polsek Panakkukang.
Ipda Supriadi Gaffar Kasubnit 2 Jatanras Polrestabes Makassar, Bripka Megawan Parante anggota Jatanras, dan Briptu Muh Arif anggota Jatanras.
Sosok Iptu Nasrullah
Iptu Nasrullah merupakan polisi bergelar doktor ilmu hukum.
Ia meraih gelar doktor di Fakultas Ilmu Hukum, Universitas Hasanuddin (Unhas) pada Senin (7/7/2025).
Nasrullah promosi doktor saat masih menjabat Kasubnit 2 Jatanras Satreskrim Polrestabes Makassar
Polisi asal Jeneponto lahir 21 Juni 1987.
Disertasinya berjudul "Urgensitas Digital Forensik pada Tahap Penyidikan Tindak Pidana Elektronik".
Ia diuji lima profesor dan lima doktor.
Ketua Tim Penguji, Prof Dr Hamzah Halim.
Promotor atau Ketua Prof Dr Judhariksawan, Sekretaris atau Ko Promotor Prof Amir Ilyas dan anggota Prof Haeranah.
Adapun tim penilai eksternal dari Universitas Indonesia, Dr Edmon Makarim, bersama empat penilai lainnya yang terdiri dari seorang profesor dan tiga doktor.
"Ini merupakan bagian dari tanggung jawab saya sebagai penyidik dalam menjawab tantangan kejahatan siber yang terus berkembang," kata Dr Nasrullah kepada wartawan seusai sidang.
"Ilmu ini saya dedikasikan untuk institusi dan masyarakat," lanjutnya.
Profil lengkap Iptu Dr Nasrullah:
Nama: Nasrullah
Pangkat: Inspektur Satu (Iptu)
Lahir: Jeneponto 21 Juni 1987
Ayah: Muntu
Ibu: St Satiha
Mertua: Burhamin (bapak) dan St Khadijah (ibu)
Istri: Debi Sintia
Anak:
- Ahmad Dzakir Nasrullah
- Imam Syafi'i Nasrullah
- Fardhan Hafidz Nasrullah
- Fadhlan Hafidz Nasrullah
Pendidikan Formal:
- SD Negeri Lembangloe, 1999
- SMP/ Madrasah Tsanawiyah Modern Takalar 2002
- SMA/ Madrasah Aliyah (Pesantren Tarbiyah) Takalar 2005
- D3 Akademi Keperawatan Mappaodang 2011
- Strata 1 Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Lembaga Pendidikan Indonesia Makassar 2010
- Strata Dua Universitas Muslim Indonesia (UMI) 2019
- Doktor Ilmu Hukum Unhas 2025
Pendidikan Pengembangan dan Pelatihan
- Pelatihan Dasar Anti Teror 2011
Pendidikan Kepolisian
-Diktukba 2005
-SIP 2020
Riwayat Pangkat
- Bripda 2006
- Briptu 2010
- Brigpol 2014
- Bripka 2019
- Ipda 2020
- Iptu 2025
Riwayat jabatan
- BA Ditsamapta Polda Sulsel (17/07/2006)
- BA Biddokkes Polda Sulsel (04-02-2014)
- Banum Subdit 3 Ditreskrimum Polda Sulsel (29-08-2017)
- Pama Polda Sulsel (24-09-2020)
- Kasubnit Unitidik V Satreskrim Polrestabes Makassar (03-02-2021)
- Pama Polrestabes Makassar (04-01-2021)
Penugasan Luar Struktur
- Formed Police Unit (PBB) di Unamid (Sudan)
Tanda Kehormatan: Satyalencana Bhakti Buana 2013
Kemampuan bahasa:
-Arab (aktif)
-Inggris (aktif).(*)
| Belajar dari Kasus Penculikan Bilqis, Pemprov Sulsel Bakal Sebar CCTV dan Satpol PP di Area Publik |
|
|---|
| Bilqis Selamat, Wali Kota Makassar Senang! 5 Polisi Terima Penghargaan |
|
|---|
| Daftar 5 Polisi Diganjar Penghargaan karena Tangkap Penculik Bilqis di Jambi dan Selamatkan Korban |
|
|---|
| Penculik Bilqis Sempat Kerja di Pemprov dan Tetangga Ungkap Kepribadiannya |
|
|---|
| Bilqis Bocah Diculik di Makassar Dijual Lagi di Jambi, dari Rp3 Juta jadi Rp80 Juta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251110-Iptu-Nasrullah-saat-prmosi-doktor-di-Unhas-Jl-Perintis-Kemerdekaan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.