Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Prof Stella Christie Berbagi Tips Penulisan Jurnal Internasional di Unismuh Makassar

Kehadiran Prof Stella Christie untuk memberikan materi umum dan motivasi dalam Workshop Kamp Inklusif Penulisan Artikel Ilmiah

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM/KASWADI
KAMP INKLUSIF - Foto bersama Wamediktisaintek Prof Stella Christie dengan peserta Workshop Kamp Inklusif dan sivitas akademika Unismuh Makassar di Balai Sidang Unismuh Makassar, Rabu (23/7/2025). Prof Stella Christie berbagi tips penulisan dan motivasi. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Wamendiktisaintek), Prof Stella Christie berkunjung ke Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Rabu (23/7/2025).

Kehadiran Prof Stella Christie untuk memberikan materi umum dan motivasi dalam Workshop Kamp Inklusif Penulisan Artikel Ilmiah dan Publikasi Internasional.

Program ini kerjasama antara Direktorat Jenderal (Dirjen) Riset dan Pengembangan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Kemendiktisaintek) dan Unismuh Makassar.

Prof Stella Christie tiba di Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar Rabu pukul 09.38 Wita.

Ia didampingi oleh Direktur Bina Talenta Riset dan Pengembangan Kemendiktisaintek, Prof  Heri Kuswanto dan tenaga ahli Bina Riset dan Pengembangan Kemendiktisaintek, Karlisa Priandana.

Rektor Unismuh Makassar, Abd Rakhim Nanda menyambut langsung ketiganya.

Ia mengalungkan sarung sutera khas Bugis kepada Prof Stella Christie, Prof Heri Kuswanto dan Karlisa Priandana sebagai simbol selamat datang.

Rombongan kemudian naik lantai tiga Balai Sidang Unismuh, tempat Workshop Kamp Inklusif Penulisan Artikel Ilmiah dan Publikasi Internasional.

Sebanyak 40 peserta Workshop Kamp Inklusif, puluhan dosen dan sivitas akademik Unismuh Makassar menyambut hangat kehadiran Prof Stella Christie.

Dalam kesempatan ini, Prof Stella Christie memaparkan materi dan motivasi dalam penulisan jurnal internasional selama 90 menit.

Ia menyebut, penulisan salah satu paling penting dalam karier sebagai dosen, ilmuwan. Karier ini menentukan kemampuan untuk menghasilkan inovasi baru keilmuan.

Karier juga mengajak untuk memberikan pengajaran sebaik-baiknya, karena pengajaran itu harus berbasis penelitian dan keilmuan.

Ia melanjutkan, tujuan ilmuwan itu sebanyak-banyaknya ilmu diketahui banyak orang. Caranya dengan publikasi.

“Publikasi paling penting dilakukan sebagai ilmuwan,” katanya saat pemaparan.

Prof Stella Christie menyampaikan, penulisan menjadi penyemangat bagi dosen di seluruh Indonesia. 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved