Pemkab Bone Siap Sambut Bupati dan Wakil Bupati Terpilih dengan Ritual Adat
Pelantikan gubernur, bupati, dan wali kota terpilih ini telah disepakati dalam rapat antara Komisi II DPR dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Penulis: Wahdaniar | Editor: Saldy Irawan
TRIBUNBONE.COM, BONE - Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan melantik sekitar 270 kepala daerah hasil Pilkada 2024 yang tidak bersengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) pada 6 Februari mendatang.
Pelantikan gubernur, bupati, dan wali kota terpilih ini telah disepakati dalam rapat antara Komisi II DPR dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Kepala Bagian Umum dan Protokol Kabupaten Bone , Andi Resky Pratama saat dikonfirmasi tribun-timur.com, Jumat (31/1/2025) mengaku ada beberapa rangkaian kegiatan yang akan dilakukan dalam penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Bone terpilih.
"Ada beberapa rangkaian kegiatan yang akan dilakukan Pemkab dalam menyambut pemimpin baru namun itu semua masih dibicarakan," ujarnya.
"Seperti penyambutan di Rujab dan Arajang'e, serta paripurna di DPRD,"sambungnya.
Sementara saat dikonfirmasi mengenai jadwal pelantikan yang ditunda, ia mengaku pihaknya masih menunggu petunjuk secara resmi.
"Kalau untuk jadwal pelantikan yang ditunda itu, kami masih menunggu petunjuk secara resmi dari Kemendagri,"tandasnya.
Untuk diketahui, Andi Asman Sulaiman - Andi Akmal Pasluddin (BerAmal) pemenang Pilkada melalui rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel serta Bupati dan Wakil Bupati Bone bertempat di Novena Hotel, Kamis 5 Desember 2024.
Berdasarkan rapat pleno KPU, pasangan BerAmal meraih total 199.954 suara.
Adapun jumlah DPT untuk Kabupaten Bone sebanyak 590.923 suara, yang menggunakan hak pilih 407.861 suara, pindahan 1.003 dan tambahan 1.059.
Jumlahnya yang menyalurkan hak pilihnya 409.923. Sementara jumlah pemilih disabilitas 1.828.(*)
| Takalar Terima 163 Ton Benih Padi, Target 7 Ton per Hektare |
|
|---|
| Bupati Sidrap Bekali 70 Calon Transmigran Jelang Pelatihan di BBPPMT Yogyakarta |
|
|---|
| Andi Fahsar Belum Tentukan Dukungan di Musda Golkar Sulsel |
|
|---|
| Aksi Peduli Lingkungan, TNI dan Warga Bersih-Bersih Sungai di Bone |
|
|---|
| Bupati Syaharuddin Alrif Motivasi 24 Atlet Basket Sidrap Menuju Pra Porprov |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Andi-Resky-Pratama-6.jpg)