Banteng Run Race 100 Meter Meriahkan HUT ke-79 RI di Kota Makassar
Kegiatan ini dirancang untuk memberikan warna baru dalam perayaan kemerdekaan di Kota Makassar, khususnya di Kecamatan Mamajang.
TRIBUN-TIMUR.COM - DPC Banteng Muda Indonesia (BMI) Kota Makassar menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia dengan cara yang berbeda dan penuh semangat. Mereka menggelar acara Banteng Run Race 100 meter yang menawarkan hadiah jutaan rupiah bagi para pemenang.
Kegiatan ini dirancang untuk memberikan warna baru dalam perayaan kemerdekaan di Kota Makassar, khususnya di Kecamatan Mamajang.
Ketua DPC BMI Kota Makassar, A. Tenri Uji Idris, yang akrab disapa Besti, mengungkapkan bahwa tujuan dari kegiatan ini bukan hanya sekadar memeriahkan HUT RI, tetapi juga untuk menumbuhkan semangat juang di kalangan anak muda.
“Kami berharap melalui Banteng Run Race, anak muda di Kota Makassar bisa ikut serta dalam merayakan HUT RI dengan cara yang lebih positif dan penuh semangat,” ujar Besti, Senin, (12/8).
Banteng Run Race 100 meter ini memiliki konsep unik yang mengadopsi kegiatan Lari Lantang Bangia, sebuah acara lari malam yang sudah populer di kalangan masyarakat. Lomba ini akan digelar di malam hari dan berpusat di Jl. Tupai, Kota Makassar. Dengan konsep malam hari ini, suasana kompetisi diharapkan akan lebih seru dan memacu adrenalin para peserta.
Event ini dibuka untuk kaum laki-laki yang berdomisili di Kecamatan Mamajang, dengan beberapa syarat tambahan. Peserta tidak boleh memiliki riwayat penyakit asma atau jantung, tidak terdaftar sebagai atlet, dan harus berusia minimal 17 tahun. Bagi yang tertarik, pendaftaran dapat dilakukan melalui nomor WhatsApp yang telah disediakan oleh panitia.
Tak hanya Banteng Run Race, DPC BMI Kota Makassar juga berkolaborasi dengan DPP BMI untuk menggelar Sayembara Desain Grafis yang menawarkan hadiah puluhan juta rupiah. Selain itu, DPD BMI Sulawesi Selatan akan menyelenggarakan Lomba Barista yang dijadwalkan berlangsung di akhir bulan ini.
Informasi lebih lanjut mengenai semua event ini dapat diakses melalui akun Instagram resmi mereka di @BMIkotamakassar. Dengan berbagai kegiatan yang digelar, BMI Kota Makassar berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam perayaan kemerdekaan Indonesia, sekaligus menggugah semangat kebersamaan di kalangan generasi muda.
| Waspada Pohon Tumbang, Kasus Urip Sumoharjo Kedua Kalinya di Bulan Oktober 2025 |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Pohon Tumbang, Jalan Urip Sumoharjo Terblokir |
|
|---|
| Berkendara Lebih Nyaman dan Aman, Cara Mudah Pakai Fitur Honda RoadSync di ADV160 |
|
|---|
| Grup Astra Makassar Latih Tim Hadapi Situasi Darurat, Fokus Antisipasi Banjir |
|
|---|
| PSM Makassar Tanpa Kapten Yuran Fernandes di Hari Jadi ke-110 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.