Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Ramadan 2024

QARDAN HASANAN: Indahnya Transaksi dengan Tuhan

Ayat terpanjang dalam Quran itu soal hutang piutang (Al Baqarah 282). Urusannya rumit, berat, mengekang dan harus melibatkan orang lain.

Penulis: Thamzil Thahir | Editor: Ansar
Tribun-Timur.com
QARDAN HASANAN: Indahnya Transaksi dengan Tuhan 

QARDAN HASANAN: Indahnya Transaksi dengan Tuhan

Ayat terpanjang dalam Quran itu soal hutang piutang (Al Baqarah 282). Urusannya rumit, berat, mengekang dan harus melibatkan orang lain.

Kenapa? (juga) karena (kebiasaan) berutang itu musuh tersembunyi penghematan dan kebebasan juga sekaligus saudara tiri kemiskinan. (Theodore T Munger, 1830-1910).

BERTRANSAKSI dengan Tuhan itu (sejatinya) tidaklah bertele-tele. Mudah.

Urusan mulai rumit, kala transaksi duniawi manusia (ingin) dicampur dengan ketentuan Tuhan dan menyeret kemuliaan ukhrawi.

Contohnya di soal hutang piutang.

Itulah kenapa ayat terpanjang dalam Alquran soal hutang piutang sesama manusia (Al Baqarah; 282).
Seberapa panjang?

Para fuqaha salafi mengenalnya dengan ayat Al-Mudayanah.

Ekonom Islam bahkan menyebutnya dengan ayat akuntasi.

Panjangnya terdiri dari 540 huruf, 362 kata dalam 128 kalimat.

Ayat ini masuk awal juz ke-2 di surah terpanjang (286 ayat, 6.221 kata, dan 25.500 huruf).

Kalaulah memang disebut ayat prinsip akuntansi, karena mengandung 4 prinsip dasar akuntansi modern; dilaporkan (konsolidasi), dicatatkan (dibukukan), akural (terhitung periodik), dan transfaran (terbuka minimal 2 saksi).

Berat, sebab posisi pengutang tangannya berada di bawah (meminta), sedangkan pemberi utang di atas (memberi).

Padahal prinsip dasar transaksi (muamalah langsung) adalah saling menguntungkan, sederajat dan saling jaga persahabatan (berjabat tangan).

Nah, atas dasar prinsip sedarajat itulah menjelaskan kenapa ayat Al Mudyanah harus panjang, mendetail, dan menjaga martabat kedua pihak.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved