Alumni SMP 6 Makassar Angkatan 88 Kumpul di Pucca Maros
Alumni SMP Negeri 6 Makassar akan melaksanakan reuni di kawasan Pucca Kabupaten Maros Sulawesi Selatan Sabtu 2 Desember hingga Minggu 3 Desember 2023
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Alumni SMP Negeri 6 Makassar akan melaksanakan reuni di kawasan Pucca, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu 2 Desember hingga Minggu 3 Desember 2023.
Kegiatan bertajuk Reuniphocation 35 Tahun Alumni Angkatan 88 ini akan diisi dengan kegiatan santai sebagai ajang silaturahmi oleh para alumni
"Jadi lebih pada kegiatan kangen-kangenan. Kami berharap teman-teman bisa ikut meramaikan kegiatan ini," ujar paniia kegiatan, Niken Asterina, Kamis 30 November 2023.
Menurut alumni Kelas B angkatan 88 ini ada sekitar 360 pelajar SMP 6 di angkatannya yang terbangi ke dalam 8 kelas A hinggga H.
Niken Asterina mengatakan, alumni SMP Negeri 6 Makassar kini mengabdikan diri berbagai bidang dan profesi.
Mereka mengabdi di berbagai tempat.
"Tentu tidak semua bisa hadir karena kami sudah berpencar sampai ke luar negeri. Namun harapan kami yang masih tinggal di Indonesia bisa menyempatkan diri hadir," ujar Niken yang juga alumnus Ilmu Komunikasi Universitas Hasanuddin yang kini sudah bermukim di Jakarta.
Alumni angkatan 88 dari sekolah favorit dan unggulan menggeluti berbagai profesi termasuk ASN dan TNI/Pori.
Beberapa diantara mereka sudah menduduki jabatan eselon II maupun pangkat jendera (Pati) TNI/Polri.
| Pemkab Maros Gelar Festival Literasi, Chaidir Syam: Tingkat Kegemaran Membaca Maros 90,94 Persen |
|
|---|
| Polres Maros Tak Tahu Lokasi Penimbunan Solar Ilegal, Terungkap Usai TNI Gerebek |
|
|---|
| TNI Gerebek 'Markas' Penimbunan 7 Ton Solar Subsidi di Maros, Empat Pelaku Ditangkap |
|
|---|
| Temu Alumni Nasional Teknik Mesin UMI 2025 Siap Digelar di Hotel Claro Makassar |
|
|---|
| Banjir Moncongloe Mulai Surut, 700 Rumah Warga Terendam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/SMP-Negeri-6-Makassar-4211.jpg)