Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Satu Jebolan Kampus Muhammadiyah Bulukumba Dikabarkan Terpilih Jadi Komisioner KPU, 1 Petahana

Kelima orang tersebut adalah Asbar, Suriadi, Wamil Nur, Rakhmat Fajar dan Syamsul. 

Penulis: Samsul Bahri | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM/SAMSUL BAHRI
Sejumlah bendera partai berkibar di depan kantor KPU Bulukumba, Jl Jenderal Sudirman, Bulukumba, Sulawesi Selatan. 

TRIBUNBULUKUMBA.COM, UJUNG BULU-Beredar lima orang anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bulukumba, Sulawesi Selatan priode 2023-2028, Senin (26/6/2023).

Kelima orang tersebut adalah Asbar, Suriadi, Wamil Nur, Rakhmat Fajar dan Syamsul. 

Dari lima orang tersebut hanya satu orang nama komisioner yang lulus merupakan incumbent.

Nama incumbent tersebut adalah Syamsul.

Asbar adalah Pengurus Besar (PB) HMI

Sedangkan Wamil Nur adalah mantan Ketua Cabang PMII Gowa Raya.

Suriadi adalah staf di Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan.

Sementara Rakhmat Fajar adalah mantan Ketua HMI Cabang Bulukumba.

Selain sebagai mantan ketua HMI di Bulukumba. Rakhmat juga tercatat sebagai seorang jurnalis di salah satu media lokal Bulukumba

" Alhmdulillah jika nama-nama yang beredar adalah kami," kata Rakhmat Fajar.

Ia mengaku bahwa sampai saat ini kelulusan mereka belum disampaikan oleh panitia seleksi. 

Rencananya, malam nanti akan disampaikan oleh panitia siapa yang lulus. 

Selama ini Rakhmat Fajar telah lolos seleksi 10 besar. 

Ia juga menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT dan kepada kedua orang tuanya dan orang yang telah mensuportnya untuk maju jadi anggota KPU.

" Terkhusus para panitia tim seleksi. Kami ucapkan terima kasih," katanya. 

Lima anggota KPU Bulukumba sebelumnya telah berakhir masa jabatannya pada Minggu (25/6/2023) malam. (*)

Data Diri;
Nama Rakhmat Fajar.
Tempat Tanggal Lahir: Mallombong, 5 Juli 1991.
Jabatan: 
- Mantan Ketua HMI Cabang Bulukumba.
- Mantan Reporter dan Redaktur Radar Bulukumba.
Pendidikan: S1 STKIP Muahmmadiyah Bulukumba.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved