Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Sunah Islam

Cara Pastikan Suami atau Istri Tak Selingkuh saat Berjauhan Ala Aisyah Dahlan, Tetap Harmonis

Tidak jarang suami atau istri merasa cemas ketika berpisah dengan pasangan. Salah satu kekhawatiran yang mungkin muncul adalah rasa takut

Editor: Ansar
Kolase Tribun-timur.com
dr Aisyah Dahlan membagikan tips jaga hubungan jarak jauh bagi pasangan suami istri. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Pasangan suami dan istri tidak selalu tinggal bersama di satu rumah.

Terkadang, tuntutan profesional membuat mereka berjauhan atau menjalani hubungan jarak jauh (LDR).

Tidak jarang suami atau istri merasa cemas ketika berpisah dengan pasangan.

Salah satu kekhawatiran yang mungkin muncul adalah rasa takut akan perselingkuhan.

Namun, jangan khawatir. Ada cara atau tips yang dapat dilakukan oleh suami dan istri untuk menjaga keutuhan cinta meskipun menjalani hubungan LDR.

Bagaimana caranya?

Simak penjelasan dari dr. Aisyah Dahlan sebagaimana yang dikutip dari YouTube Ganjar Shoutussalaam.

Baca juga: Aisyah Dahlan Ungkap Trik Jitu Tangani Suami Suka Nonton Video Syur, Rebecca Klopper Trending

Baca juga: Cara Tenangkan Suami Marah Anjuran Rasulullah Menurut Aisyah Dahlan, Sulit Dengarkan Nasihat

dr Aisyah Dahlan menyatakan bahwa langkah pertama yang harus dilakukan oleh suami atau istri adalah mengidentifikasi bahasa cinta diri sendiri dan pasangannya.

Menurut dr. Aisyah, jika hal tersebut sudah dilakukan, maka pasangan suami dan istri telah melangkah maju.

Selanjutnya, adalah menerapkan bahasa cinta masing-masing.

dr Aisyah Dahlan memberikan contoh bahwa bahasa cinta seorang suami biasanya adalah sentuhan fisik.

Sementara itu, bahasa cinta istri adalah waktu dan hadiah. Jika bahasa cinta diri sendiri dan pasangan sudah teridentifikasi, maka lebih mudah untuk diterapkan.

"Memang kalau bahasa cinta sentuhan fisik lebih tepat untuk bertemu pasangan," ujar beliau.

Bagi suami yang sudah menikah, batas maksimal tiga bulan adalah periode untuk menahan diri dalam hal nafsu birahi, artinya tidak melakukan hubungan dengan istri.

dr. Aisyah menjelaskan bahwa menurut penelitian, selama tiga bulan, organ reproduksi pria, yaitu testis, akan penuh dengan air mani jika tidak berhubungan seksual.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved