Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kebakaran

Satu Rumah Terbakar di Lanosi Burau Luwu Timur

Pemilik rumah saat kejadian tengah berjualan di kios miliknya, tepat di depan rumah yang terbakar.

Penulis: Ivan Ismar | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM/IVAN ISMAR
Satu rumah terbakar di Desa Lanosi, Kecamatan Burau, Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (15/3/2023) malam. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik. 

TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Satu rumah terbakar di Desa Lanosi, Kecamatan Burau, Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (15/3/2023) malam.

Rumah model semi permanen yang terbakar milik Hasni.

Rumah terbakar saat dalam keadaan kosong.

Pemilik rumah saat kejadian tengah berjualan di kios miliknya. Kios korban tepat di depan rumah yang terbakar.

"Dugaan sementara korsleting listrik" kata anggota Pemadam Kebakaran (Damkar) Luwu Timur, Hery, Kamis (16/3/2023).

Dalam kejadian ini, Hery mengatakan tidak ada korban jiwa maupun luka.

Tim Damkar Luwu Timur menerima informasi rumah Hasni terbakar pukul 21.48 Wita.

Menurut warga di sekitar lokasi, api tiba-tiba saja menyala di rumah korban dan meluap.

Dalam kebakaran itu, surat berharga milik korban seperti sertifikat tanah ikut terbakar.

Dua unit mobil damkar turun melakukan pemadaman.

Api yang membakar sepenuhnya padam pada pukul 23.34 Wita.

Kasus Kebakaran di Luwu Timur

Hingga Maret 2023, sejumlah kasus kebakaran terjadi di Luwu Timur.

Satu rumah terbakar di Kecamatan Mangkutana, Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (2/2/2023) dinihari.

Tepatnya di Dusun Kencana, Desa Margolembo.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved