Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Gowa

Mayat Wanita Tanpa Identitas di Tompobulu Gowa Dijemput Keluarga, Polisi: 3 Saksi Diperiksa

Mayat wanita tanpa identitas yang ditemukan di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan akhirnya dijemput keluarga, Selasa (12/10/2021). 

ist
Jenazah wanita yang ditemukan di Tompobulu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan akhirnya dijemput keluarga di Biddokes Dokpol Forensik Polda Sulsel, Jl Kumala Makassar, Selasa (12/10/2021) siang. 

Dia menjelaskan penemuan mayat wanita itu telah dilakukan olah TKP pada (8/10/2021). 

Kemudian, jenazah korban dibawa ke ruang autopsi Biddokes Polda Sulsel

"Tanggal 9 jam 7 malam, kita mulai memeriksa luar dan kami lakukan autopsi dipimpin langsung oleh dokter Forensik dr Deny, selesainya jam 2 malam," ujarnya. 

Setelah itu, jasad korban diperiksa dan diambil beberapa data fisik dan properti korban. 

"Hasilnya sudah diserahkan ke penyidik Polres Gowa, alhamdulillah ada kecocokan dari data-data antemorten dan posmortem," kata dr Ria. 

"Autopsi ini kami kan mengambil data posmortem antamortem, kami dapat dari keluarga yang datang ke kami setelah merilis properti dari korban," sambungnya. 

Dia mengatakan, sudah ada pihak keluarga korban yang datang. 

"Iya sudah ada keluarga yang datang dan sudah kita laksanakan pemusalaran, dan sudah kami serahkan ke penyidik dan dari penyidik serahkan ke keluarga," bebernya. 

Sebelumnya diberitakan, Kepolisian sementara menyelidiki kasus penemuan mayat di Kampung Kalukua, Dusun Kalukuloe, Desa Tanete, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Mayat tanpa identitas itu ditemukan warga Jumat (8/10/2021) kemarin. 

Kapolsek Tompobulu, AKP Hendra mengatakan perempuan tersebut diduga korban pembunuhan. 

"Dugaan pembunuhan," ujarnya saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp, Sabtu (9/10/2021) malam. 

Pada tubuh korban ditemukan tanda-tanda kekerasan. 

"Ada tusukan pada bagian belakang," sebutnya. 

Korban diperkirakan telah meninggal dunia selama enam hari. 

"Kepalanya masih ada, masih utuh diperkirakan korban MD (meninggal dunia) 6 hari," bebernya. 

Laporan Wartawan Kontributor TribunGowa.com, Sayyid Zulfadli 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved