Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Inilah Sosok Wanita di Video Viral Pramugari Berdiri di Puncak Gedung Burj Khalifa, Pantas Berani !

Karena Gedung Burj Khalifa di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) memiliki ketinggian mencapai 828 meter.

Editor: Waode Nurmin
Instagram/emirates
Video viral pramugari Emirates berdiri di puncak Burj Khalifa, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). 

Melalui Instagram-nya, Nicole Smith-Ludvik juga membagikan video aksinya saat berdiri di puncak Burj Khalifa.

Dalam caption video, ia turut membagikan pengalamannya selama bekerja sama dengan tim Emirates dalam memproduksi video yang viral di medsos tersebut.

Nicole Smith-Ludvik mengungkapkan bahwa video itu adalah salah satu aksi stuntman paling menakjubkan dan menarik yang pernah ia lakukan.

Sosok wanita berpakaian seragam pramugari Emirates yang berdiri di Puncak Burj Khalifa ternyata seorang skydiver.
Sosok wanita berpakaian seragam pramugari Emirates yang berdiri di Puncak Burj Khalifa ternyata seorang skydiver. (Instagram/ @ nicolesmithludvik)

"This is, without a doubt, one of the most amazing and exciting stunts I've ever done." ungkap Nicole Smith-Ludvik.

Ia juga mengapresiasi ide pemasaran maskapai Emirates yang sangat kreatif dan mengaku senang dapat berpartisipasi di dalamnya,

"A big shout out to Emirates Airlines for your creative marketing idea! It was a pleasure being a part of the team!" tuturnya.

Tak lupa, Nicole Smith-Ludvik juga berterima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja sama dengannya.

Ia mengungkapkan bahwa tim bekerja dengan sangat profesional dan berfokus pada keselamatan.

"Cheers to the dream team!," pungkasnya.

Dari video yang beredar di media sosial, proses pembuatannya pun terbilang tidak mudah.

Nicole harus mengikuti latihan terlebih dahulu dan tetap memerhatikan prokotol keselamatan.

Nicole dan tim bahkan memerlukan waktu 1 jam lebih untuk bisa mencapai puncak gedung. 

caption: Nicole Smith-Ludvik saat persiapan pembuatan iklan untuk maskapat penerbangan Emirates
caption: Nicole Smith-Ludvik saat persiapan pembuatan iklan untuk maskapat penerbangan Emirates (Instagram)

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved