Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Deretan Fakta Kasus Indira Kalistha yang Viral Remehkan Corona hingga Dikritik, Berujung Minta Maaf

Kontroversi YouTuber Indira Kalistha terkait ucapannya yang dianggap meremehkan virus corona masih terus bergulir.

Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Anita Kusuma Wardana
Istimewa
Youtuber Indira Kalistha akhirnya minta maaf atas kontroversi pernyataannya soal Corona 

4. Video dihapus

Gritte Agata selaku pemilik dan pengunggah video juga meminta maaf melalui video di Instagram, Sabtu (16/5/2020).

"Dengan segala kerendahan hati saya memohon maaf kepada seluruh orang yang merasa tersinggung, marah, atau bersedih atas konten yang saya upload. Saya minta maaf," kata Gritte dalam video tersebut.

Gritte mengaku tidak sedikit pun berniat meremehkan Covid-19 seperti ucapan yang dilontarkan Indira di dalam video tersebut.

"Saya sadar betul saat ini kita sedang memerangi Covid-19. Tidak ada sedikit pun niat saya meremehkan pandemi ini atau menganggap enteng pandemi ini," kata Gritte.

Gritte juga mengaku sudah menurunkan video kontroversial yang diunggah di akun YouTube-nya.

Ia tidak ingin kontennya bersama Indira semakin membuat masyarakat Indonesia marah.

"Saya telah men-take down video saya agar tidak berkepanjangan," ucap Gritte.

Gritte berharap kejadian tersebut bisa mengingatkannya untuk selalu membuat konten yang lebih baik.

"Sekali lagi saya minta maaf atas hati yang tersakiti. Semoga dengan kejadian ini saya menjadi content creator yang lebih memberikan maanfaat dan menjadi manusia yang lebih baik lagi," ujar Gritte.

5. Suami ungkap fakta lain

Aa Utap juga Menyebut istrinya "ngablu" alias mengawur ketika mengaku tidak memakai masker di kanal YouTube Gritte Agatha.

Hal tersebut ia ungkapkan dalam kanal YouTube Deddy Corbuzier, Sabtu (16/5/2020).

"Di situ kan dia ada bilang kalau misalkan ke pasar enggak pakai masker, kemana-mana enggak pakai masker, gue baru pikir gini 'ini kayaknya bini gue ngablu, sejak kapan kita keluar?',' kata Aa Utap.

Aa Utap juga menegaskan bahwa selama berlakunya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) bahwa Indira dan dengannya tetap berada di rumah.

Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved