Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Luwu Timur

Hari Pertama, Belum Ada Balon Perseorangan Daftar di KPU Luwu Timur

Koordinator Divisi Teknis KPU Luwu Timur, Muhammad Abu mengatakan, sampai saat ini belum ada tim pasangan calon (perseorangan) yang melaporkan diri

Penulis: Ivan Ismar | Editor: Sudirman
Ivan / Tribun Timur
Komisioner Koordinator Divisi Teknis KPU Luwu Timur, Muhammad Abu 

TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Timur, membuka pendaftaran jalur perseorangan untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Luwu Timur.

Pendaftaran jalur perseorangan dimulai 19 sampai 23 Februari 2020.

Koordinator Divisi Teknis KPU Luwu Timur, Muhammad Abu mengatakan, sampai saat ini belum ada tim pasangan calon (perseorangan) yang melaporkan diri.

Selain itu, tak ada pasangan calon mengambil user name ataupun password ke KPU Luwu Timur.

"Belum ada paslon yang mengkonfirmasi untuk menyerahkan syarat dukungan minimal pasangan calon," kata Abu kepada TribunLutim.com, Rabu (19/2/2020).

Adapun syarat dan dokumen yang disetor paslon ke KPU untuk jalur perseorangan adalah, form B1-WK (Surat penyataan dukungan masing-masing pendukung ditempel dgn fotocopy KTP El).

Selain itu, Form B.1.1-KWK atau surat pernyataan pasangan calon perseorangan berisi tabel daftar nama pendukung.

Termasuk form B.2-KWK atau rekap jumlah dukungan.

Pada Pilkada tahun ini, calon perseorangan wajib menyetorkan jumlah dukungan sebanyak 18.945 e-KTP.

"Jumlah itu tersebar minimal enam kecamatan," imbuh Abu.

Bagi bakal calon ingin maju sebagai bupati pada Pilkada 2020 Luwu Timur, minimal mengantongi dukungan enam kursi dari total 30 kursi di DPRD Luwu Timur.

Sementara, khusus calon dari jalur perseorangan atau independen harus menyetor surat dukungan dan e-KTP 18.945 ribu.

Jumlah tersebut sama dengan 10 persen dari jumlah DPT Luwu Timur sebanyak 189.449.

Adapun DPT Luwu Timur hasil rekapitulasi daftar pemilih tatap hasil perbaikan (DPTHP-2) Pemilu 2019 sebanyak 189.449 orang.

DPT terdiri dari 96.523 laki-laki dan 92.926 perempuan.

Laporan Wartawan TribunLutim.com, vanbo19

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved