Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Perusahaan asal Taiwan Jajaki Kerja Sama Smelter di Bantaeng

Sebuah perusahaan smelter asal Taiwan bernama PT E-United Ferro Indonesia berencana menanamkan investasinya di bantaeng.

Penulis: Firki Arisandi | Editor: Nurul Adha Islamiah
zoom-inlihat foto Perusahaan asal Taiwan Jajaki Kerja Sama Smelter di Bantaeng
Humas Pemkab Bantaeng
Seremonial penerimaan investasi berupa makan malam, dan juga dihadiri oleh rombongan direksi PT E-United Ferro Indonesia (EUFI) yang digawangi Hsueh Hung Yi.

"Kami juga telah berkoordinasi dengan pemerintah di Provinsi Sulsel dan Perusda Sulsel terkait dengan rencana ini," jelas Ilham Azikin.

Dia menambahkan, niatan pihak PT E-United Ferro Indonesia ini akan disambut dengan baik oleh pemerintah Kabupaten Bantaeng.

Dia menyebut, rencana investasi itu akan mendapat dukungan penuh pemerintah. Kebutuhan akan rencana itu akan segera dilengkapi secepat mungkin.

"Ini adalah kehormatan bagi kami. Jika ini terwujud maka akan menjadi sebuah kebanggan bagi masyarakat Bantaeng," tambah Ilham Azikin.

Rencana investasi ini diharap berdampak cukup luas untuk masyarakat Bantaeng, salahsatunya adalah peningkatan kesejahteraan masyarakat Bantaeng.

Seremonial penerimaan investasi itu berupa makan malam, dan juga dihadiri oleh rombongan direksi PT E-United Ferro Indonesia (EUFI) yang digawangi Hsueh Hung Yi.

Hadir pula salah satu direksi Perusda Sulsel Toni Pahlevi, perwakilan Pertanahan Bantaeng dan pihak dari PT PLN (Persero), serta sejumlah kepala SKPD Bantaeng.(*)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved