Kadis di Soppeng Jadi Pemimpin Barisan
rute yang akan dilalui para peserta gerak jalan start di lapangan Gasis, menuju jalan Kesatria, Wijaya, Jl Pasar dan finish di lapangan Gasis.
Penulis: Sudirman | Editor: Nurul Adha Islamiah
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM,SOPPENG - Sebanyak 132 barisan, mengikuti lomba gerak jalan indah dalam rangka memperingati HUT ke 73 RI, Senin (13/8/2018).
Para peserta mulai star di lapangan Gasis Soppeng. Rata-rata pemimpin barisan, masing-masing kepala dinas.
Ketua panitia Mustari mengatakan, rute yang akan dilalui para peserta gerak jalan mulai start di lapangan Gasis, menuju jalan Kesatria, Wijaya, Jl. Pasar dan finish kembali di lapangan Gasis.
Sementara Bupati Soppeng A Kaswadi Razak mengatakan, kegiatan gerak jalan merupakan kegiatan mengadu ketangkasan, dan keindahan.
"Kami meminta para peserta untuk menampilkan gerak yang betul- betul indah. Jangan sampai seragamnya sudah indah tapi gerakannya tidak, para peserta harus tampil dengan percaya diri," tambah A Kaswadi. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/soppeng_20180813_102413.jpg)